PT Hero Supermarket Tbk Akan Menutup Seluruh Gerai Giant di Indonesia, Aprindo Ungkap Hal Ini

- 27 Mei 2021, 09:50 WIB
Ilustrasi Giant
Ilustrasi Giant /Tangkap layar/Instagram @bekasikinian

SEMARANGKU - Sebentar lagi keberadaan gerai Giant di seluruh Indonesia akan tutup pada akhir Juli 2021.

PT Hero Supermarket Tbk berencana akan menutup gerai Giant di seluruh Indonesia, pada akhir Juli 2021.

Dikutip Semarangku.com dari akun Instagram @insta.nyinyir, PT Hero Supermarket Tbk berencana akan menutup seluruh gerai Giant di Indonesia pada akhir Juli 2021.

Presiden Direktur PT Hero Supermarket Tbk, Patrick Lindvall mengatakan dengan berat hati akan menutup gerai Giant pada akhir Juli 2021.

Baca Juga: Gerhana Bulan Total 26 Mei 2021, Apa yang Membuatnya Tampak Berwarna Merah Darah?

"Keputusan besar seperti ini tidaklah mudah, tetapi kami percaya keputusan ini perlu diambil untuk kepentingan jangka panjang PT Hero Supermarket Tbk, dan para karyawan kami yang berada di bawah naungan perusahaan, " tutur Patrick melalui keterangan tertulis Selasa, 25 Mei 2021.

PT Hero Supermarket memfokuskan bisnisnya ke merk dagang IKEA, Guardian, dan Hero Supermarket.

Presiden Direktur PT Hero Supermarket Tbk, Patrick Lindvall juga mengatakan, sebagai bagian dari fokus baru ini, PT Hero Supermarket Tbk akan mengubah hingga 5 gerai Giant menjadi IKEA.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Retail Indonesia (Aprindo) Roy Nicholas Mandey mengatakan, penutupan seluruh gerai Giant milik PT Hero Supermarket Tbk ini menandakan bahwa kondisi ritel modern kini sedang berada di titik terendah.

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x