Pemimpin Oposisi Pakistan Shehbaz Sharif, Ditangkap atas Tuduhan Kasus Korupsi

- 29 September 2020, 05:50 WIB
Shehbaz Sharif pemimpin oposisi Pakistan ditangkap
Shehbaz Sharif pemimpin oposisi Pakistan ditangkap / Facebook / @ShehbazSharif

Baca Juga: Info Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 11 yang Wajib Diketahui, PENTING!

"Penangkapan Shehbaz Sharif jelas merupakan cara untuk memerangi konferensi semua pihak dan ini merupakan reaksi terhadap rencana [dari oposisi]," sebutnya kepada wartawan di Lahore.

Menanggapi pernyataan tersebut, Menteri Penerangan Pakistan, Shibli Faraz di hadapan media mengeluarkan pernyataan yang membantah bahwa putusan penangkapan terhadap tokoh oposisi tersebut didasari atas motif politik.

Sebelumnya, pihak oposisi politik Pakistan pada 20 September lalu mengadakan konferensi untuk membentuk Gerakan Demokratik Pakistan (PDM), sebuah koalisi baru yang bertujuan untuk menjatuhkan pemerintahan Perdana Menteri, Imran Khan yang terpilih dalam pemilu kontroversial pada tahun 2018 lalu.

Baca Juga: Bentrokan Armenia-Azerbaijan Timbulkan Ancaman Stabilitas di Wilayah Kaukasus Selatan

Baca Juga: India Tetap Pede Akan Gelar Pemilu Meski Kasus Virus Corona Melonjak, Kini Nomer 2 Terparah di Dunia

Khan telah membuat gerakan antikorupsi menjadi focus utama dari pemerintahannya. Dalam masa pemerintahnya, ia menarget kasus-kasus yang banyak melibatkan pemimpin politik sebelumnya, termasuk Sharif.

Para kritikus, termasuk kelompok oposisi menilai bahwa gerakan anti-korupsi ini sifatnya sepihak dan hanya menargetkan lawan politik Khan, sementara anggota partai yang berkuasa atau yang berada dalam koalisi pemerintah sebagian besar tidak tersentuh oleh gerakan anti-korupsi ini.***

Halaman:

Editor: Heru Fajar

Sumber: Aljazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x