Solusi Makan, Belanja, dan Transportasi dari Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini

- 16 November 2020, 12:16 WIB
Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini
Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini /ShopeePay

SEMARANGKU - Setelah merasakan kemeriahan Harbolnas 11.11 kemarin, suasana belanja masih terasa hangat di masyarakat.

Menyambut antusiasme ini, ShopeePay terus menambah kolaborasi dengan beberapa penyedia produk atau jasa atau yang dikenal sebagai merchant ShopeePay, mulai dari restoran, toko sepatu, hingga moda transportasi.

Hal ini dapat menjadi solusi dan inspirasi bagi masyarakat yang ingin makan, belanja, dan bepergian antar kota dan tetap aman bertransaksi menggunakan pembayaran digital dengan ShopeePay. Berikut informasi mengenai merchant baru ShopeePay minggu ini:

Baca Juga: Joan Mir Juara Dunia MotoGP 2020 Kado Terindah Suzuki di Usianya yang ke 100 Tahun

Baca Juga: Asyik! BLT UMKM Banpres BPUM Akan Hadir di Tahun 2021, Begini Cara Daftar Hingga Cek Penerimanya

  1. Bata

Toko sepatu yang satu ini sudah tidak asing di masyarakat pasalnya Bata telah hadir sejak 1931 di Indonesia. Bata merupakan produsen dan pengecer sepatu dan alas kaki lainnya dari Republik Ceko yang sudah bertahun-tahun berada di Indonesia dan menjadi salah satu brand favorit masyarakat.

Selama ini Bata telah menyediakan berbagai macam alas kaki dengan desain yang trendy maupun elegan dengan harga yang terjangkau. Informasi katalog dan lokasi outlet Bata dapat ditemukan di laman bata.id.

Baca Juga: Update Jadwal Penyaluran Kuota Internet Gratis Kemdikbud Bulan November, Jangan Lewatkan Tanggalnya

Baca Juga: Panas! Israel Coba Dekati Joe Biden untuk Serang Iran dengan Dalih Bakal Bunuh Pengganggu AS

  1. Golden Sense

Golden Sense adalah restoran oriental yang menyediakan all you can eat dimsum. Berlokasi di Mangga Dua Square Jakarta, Golden Sense juga menyediakan dining theater sekaligus ruang karaoke terbesar di Asia, diikuti oleh wedding banquet. Bagi yang ingin mengadakan pesta sembari menerapkan social distancing, Golden Sense bisa memungkinkan hal ini karena ruangannya yang besar.

Saat ini Golden Sense menyediakan layanan dine-in juga loh! Untuk informasi lebih lanjut silakan cek @goldensensejkt di Instagram. Jika pelanggan memilih ShopeePay sebagai metode pembayaran, pelanggan akan mendapatkan cashback hingga 30%.

Baca Juga: Ilegal! Kegiatan Habib Rizieq Ternyata Tak Dapat Izin dari Pemprov DKI Jakarta

Baca Juga: Hanya Ada 7 Golongan Pelanggan Nonsubsidi PLN yang Dapat Keringanan Tarif Listrik, Kamu Termasuk?

  1. Mad Bagel

Salah satu jajanan kekinian yang terinspirasi dari roti ala New Yorker yaitu Bagel, kini telah hadir di Indonesia! Kudapan Bagel ini dapat kita temui di Mad Bagel yang menyajikan berbagai varian bagel untuk dicoba.

Bagel cocok dipadukan dengan berbagai isi sehingga dapat menjadi hidangan savory maupun sweet. Menu Mad Bagel yang wajib dicoba seperti Rainbow Cream Cheese Bagel dan Smoked Beef Bagel. Selain itu, para pelanggan dapat memilih filling sesuai dengan selera setiap pelanggan. Untuk informasi menu dan lainnya silahkan kunjungi @madbagel di Instagram.

Baca Juga: Kuota Internet Gratis Kemdikbud Cair? Ini Cara Cek di Telkomsel, Indosat,XL, Smartfren, dan Tri

Baca Juga: Hanya Ada 7 Golongan Pelanggan Nonsubsidi PLN yang Dapat Keringanan Tarif Listrik, Kamu Termasuk?

  1. Chibo Teppanyaki

Informasi mengenai Chibo Teppanyaki cocok untuk pecinta makanan Jepang apalagi yang tidak bisa bepergian ke negara Jepang untuk wisata kuliner. Restoran asal Osaka, Jepang ini menyajikan makanan khas berupa Okonomiyaki dan Teppanyaki yang memiliki cita rasa mirip aslinya.

Hidangan favorit pelanggan adalah Wagyu Steak dan Wagyu Okonomiyaki yang dibuat dengan daging impor yang sangat lezat. Untuk mendapatkan informasi menu dan detail cabang, mari kita cek @chibojakarta di Instagram. Bagi pelanggan Chibo yang membayar dengan ShopeePay akan mendapatkan cashback hingga 30% di setiap transaksinya.

Baca Juga: Siap-siap! Nasib Jokowi Bisa Seperti Presiden RI Ke-2 Karena 3 Alasan Berikut Ini

Baca Juga: Tak Cukup Rp50 Juta, Anies Baswedan Bakal Denda Habib Rizieq Rp100 Juta? Ini Faktanya

  1. Siliwangi Trans

Siliwangi Trans adalah pelopor layanan transportasi on time shuttle bus yang mengutamakan kenyamanan penumpang. Bagi masyarakat yang perlu bepergian antar kota terutama ke wilayah Jakarta, Bandung, Cianjur, dan Sukabumi, Siliwangi Trans dapat menjadi pilihan transportasi.

Selain layanan transportasi, Siliwangi Trans juga melayani pengiriman paket ke wilayah yang sama. Penumpang disarankan untuk membayar dengan ShopeePay untuk menikmati fitur contactless dan mendapatkan cashback hingga 30%. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi siliwangitrans.com atau @siliwangitrans di Instagram.

Baca Juga: Maaf! Hadiah Uang Gratis Rp 5 Juta dari Telkomsel hanya Untuk Nomor Ini, Cek Milikmu!

Baca Juga: Joe Biden Bersahabat dengan Palestina, Zionis Donald Trump Bakal Musnah?

Itulah daftar beberapa merchant terbaru ShopeePay minggu ini. Jika ingin berkunjung ke merchant-merchant baru ShopeePay ataupun melakukan perjalanan antar kota, jangan lupa untuk tetap menerapkan protokol kesehatan, seperti menjaga jarak, menghindari kontak fisik, dan membawa hand sanitizer, tas belanja, dan peralatan makan sendiri.

Untuk melihat daftar merchant yang lebih lengkap dan paling update, langsung saja mengikuti akun Instagram ShopeePay di @shopeepay_id. Agar transaksi semakin nyaman, silahkan lakukan top up saldo ShopeePay secara bebas biaya melalui transfer bank/online banking dan melalui minimarket.***

Editor: Heru Fajar

Sumber: ShopeePay


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah