Ponsel Jepang DoCoMo Masih Menjadi Primadona Pengguna Kelas Menengah

3 Agustus 2020, 20:30 WIB
Ponsel DoCoMo asal Jepang / nttdocomo.co.jp /

SEMARANGKU - Sampai saat ini masih banyak masyarakat yang lebih memilih smartphone flagship. Mungkin karena terlihat lebih mewah mengingat harga baru mereka bisa mencapai diatas 10 juta.

Kini smartphone asal Jepang DoCoMo juga sedang naik daun khususnya bagi pengguna di kelas menengah. 

Dari pada membeli smartphone keluaran terbaru dengan range harga yang sama karena harga bekasnya flagship setara dengan harga barunya entry level.

Namun memiliki performa yang tak kalah bahkan melebihi ponsel entry level keluaran baru buatan China.

Baca Juga: Sempat Saling Mendukung, dr. Tirta dan Jerinx Kini terlibat Cekcok, Ada Apa?

Baca Juga: ASN Bakal Didenda jika Melanggar Protokol Kesehatan

Berbanding terbalik dengan flagship Samsung keluaran Jepang, Flagship Samsung keluaran Korea masih memiliki harga yang cenderung stabil walaupun barang second.

Karena itu masyarakat Indonesia lebih memilih Ponsel Samsung keluaran jepang untuk didistribusikan karena harga yang lebih terjangkau

Samsung keluaran Jepang terdapat embel-embel DoCoMo, ini karena mayoritas masyarakat Jepang sangat mencintai produk dalam negeri.

Baca Juga: Netizen Anggap Anji Sudah Pernah Diberi Nasehat Ariel Noah, Begini Nasehatnya

Baca Juga: Heboh Soal Boneka BTS Tiny TAN, Boneka Karakter BTS dengan Bentuk Lucu dan Menggemaskan

Maka dari itu, Produsen Samsung yang asalnya dari Korea Selatan merangkul DoCoMo untuk bekerjasama dengan mereka.

DoCoMo sendiri adalah salah satu merek operator telekomunikasi di Jepang.

Dengan demikian smartphone Samsung yang dilabeli DoCoMo hanya bisa menggunakan layanan telekomunikasi dari DoCoMo saja.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Ceko, Marc Marquez Siap Tarung dengan Fabio Quartararo dan Valentino Rossi

Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga Champions 2020, Babak 16 Besar Hingga Final

DoCoMo menjual smartphone sepaket dengan layanan telekomunikasi dari mereka.

Sehingga harganya lebih murah daripada smartphone terbuka/bebas menggunakan layanan telekomunikasi apapun.

Ketika masuk ke Indonesia, muncul persepsi bahwa smartphone yang ada embel-embel DoCoMo merupakan smartphone palsu, replika, KW, tidak Original, dan sebagainya.

Baca Juga: Sebut Piramida Dibuat oleh Alien, Elon Musk Langsung Diundang ke Mesir

Baca Juga: Bagini Cara Ngecas HP dengan Benar dan Jangan Lakukan Hal Ini

Padahal DoCoMo hanya melakukan rebrand dari produser smartphone. Seperti halnya Smartfren yang merebrand produk milik HiSense.

Berikut ini adalah beberapa ponsel jepang Docomo dari Samsung yang bisa dijadikan referensi:

Samsung Galaxy S6 DoCoMo 32Gb

Di toko hijau smartphone ini dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau. Sekitar 1,1-1,3 juta rupiah saja.

Baca Juga: Ingin Jadi Walikota? Coba Main 8 Game ini, Buat Latihan, Plus Link Download

Baca Juga: Cara Download Video di Facebook Video, 1 Menit Langsung Tersimpan di Galeri

Dengan RAM 3Gb dan ROM 32Gb di tahun 2020 spesifikasi seperti itu masih layak pakai apalagi dengan kualitas kamera khas flagshipnya Samsung.

Samsung Galaxy S7 Edge DoCoMo 32Gb

Smartphone ini berada di kisaran harga 1,9-2 jutaan. Mungkin jika punya budget lebih, smartphone ini lebih masuk rekomendasi daripada S6 yang lebih tua.

Samsung Galaxy S8 DoCoMo 64Gb

Dengan harga 2,5-2,6 jutaan, Anda sudah bisa membawa pulang ponsel ini. Dengan RAM 4Gb dan ROM 64Gb sudah sangat cukup mumpuni untuk pemakaian sehari-hari maupun main game berat.

Baca Juga: ASUS ROG Zephyrus GA502DU, Salah Satu Laptop Gaming Paling Tipis Didunia

Baca Juga: 5 Rekomendasi Laptop Gaming Berbobot Ringan.

Mengingat ponsel ini adalah barang second, disarankan beli langsung ke mall atau counter di kota Anda. Dengan begitu Anda bisa mengetahui kondisi barang secara langsung dan pastinya lebih puas.

Jika memilih berbelanja online, jangan lupa cek penilaian dari pembeli. Pastikan memilih toko yang mendapatkan rating yang bagus. ***

Editor: Heru Fajar

Sumber: YouTube Sobat Dosen

Tags

Terkini

Terpopuler