27,3 Juta Orang Sudah Terdaftar di Bantuan Kuota Internet Gratis dari kemendikbud, Segera Daftar!

- 30 September 2020, 18:23 WIB
Cara Cek Bantuan Kuota Internet Gratis dari kemendikbud di Telkomsel-Tri-Indosat-XL bisa lewat aplikasi
Cara Cek Bantuan Kuota Internet Gratis dari kemendikbud di Telkomsel-Tri-Indosat-XL bisa lewat aplikasi /Semarangku

SEMARANGKU – Sebanyak 27,3 juta penerima telah terdata untuk mendapatkan kuota internet gratis dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Jumlah tersebut dapat bertambah sesuai dengan input data yang dimasukkan oleh pihak sekolah yang senantiasa mengalami pembaruan setiap bulannya.

Bantuan kuota data internet adalah salah satu solusi mendukung pendidik dan peserta didik selama pembelajaran jarak jauh. Pemberian kuota internet gratis tersebut dilatar belakangi oleh keterbatasan kesediaan paket data internet bagi pendidik dan peserta didik.

Maka soluinya adalah pemberian bantuan kuota data internet bagi pendidik dan peserta didik. Anggaran yang disediakan subsidi kuota internet untuk siswa, pendidik, mahasiswa, dan dosen selama empat bulan (September hingga Desember 2020) sebesar Rp7,2 T.

Baca Juga: Syarat dan Cara Mendapatkan BLT Bantuan Sosial Sebesar Rp 1 Juta dari Kemdikbud, Cek Disini

Baca Juga: Simulasi Belajar Tatap Muka Berjalan Sukses, Ganjar Pranowo Akan Tambah Jumlah Siswa dan Sekolah

Semua penerima telah melalui proses verifikasi dan validasi yang dilakukan oleh Kemdikbud bekerja sama dengan Asosiasi Telekomunikasi Seluruh Indonesia (ATSI) dan para provider.

Pemberian kuota internet gratis tersebut seperti yang dijelaskan Pelaksana Tugas Kepala Pusat Data dan Informasi Kemendikbud Hasan Chabibi dalam diskusi virtual pada 29 September 2020.

Tidak boleh dilakukan sembarangan agar tepat sasaran bagi masyarakat yang membutuhkan data internet untuk proses belajar dan mengajar. Bantuan kuota ditujukan bagi peserta didik tingkat sekolah, mahasiswa, guru, dan dosen. Dengan penerima terbanyak berasal dari jenjang Sekolah Dasar sebanyak 11.377. 526 penerima jumlah tersebut dapat bertambah sesuai dengan masukan dari sekolah yang dapat memasukkan maupun memperbarui data setiap bulannya.

Baca Juga: Pentingnya Menjaga Keamanan Akun ShopeePay, Simak Caranya

Halaman:

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x