Komisi III DPR Tunggu Keberanian Menko Polhukam Ungkap Transaksi Rp 349T, Mahfud MD: Anda Juga Harus Hadir

- 26 Maret 2023, 15:12 WIB
Komisi III DPR Tunggu Keberanian Menko Polhukam Ungkap Transaksi Rp 349T, Mahfud MD: Anda Juga Harus Hadir Jangan Banyak Alasan
Komisi III DPR Tunggu Keberanian Menko Polhukam Ungkap Transaksi Rp 349T, Mahfud MD: Anda Juga Harus Hadir Jangan Banyak Alasan /ANTARA/Laily Rahmawaty/

SEMARANGKU – Menko Polhukam Mahfud MD sebelumnya mengatakan bahwa dirinya siap menghadiri rapat bersama Komisi III DPR RI terkait Pembahasan transaksi janggal Rp 349 triliun yang akan digelar pada Rabu 29 Maret 2023.

Mahfud MD juga menantang pihak yang bersuara keras terkait transaksi janggal yang melibatkan Kementerian Keuangan juga bisa hadir dalam rapat tersebut.

’’Pokoknya Rabu saya datang, kemarin yang ngomong-ngomong agak keras itu supaya datang juga, biar Imbang,’’ ucap Mahfud MD pada wartawan, Sabtu 25 Maret 2023.

Baca Juga: Sudah Siap Mudik? Libur Cuti Lebaran 2023 Sudah Ditetapkan! Catat Jadwal Lengkapnya Berikut Ini

Diketahui sebelumnya Anggota Komisi III DPR RI Fraksi Demokrat Benny Kabur Harman adalah salah satu org yang bersuara lantang terhadap transaksi tersebut siap hadir Bersama Mahfud MD.

Benny mengatakan bahwa dirinya akan dengan senang hati akan menyambut Mahfud MD dengan tangan terbuka di komisi III DPR RI nanti.

Komisi III DPR itu berharap Mahfud MD dan Ketua komite TPPU bisa mengungkit pihak yang terlibat dalam transaksi janggal tersebut.

Dilansir dari unggahan akun twitter resmi @mohmahfudmd menuliskan bahwa dirinya secara terang-terangan menantang Benny untuk hadir.

’’ Bismillah. Mudah"an Komisi III tdk maju mundur lagi mengundang sy, Menko Polhukam/Ketua KNK-pp-TPPU. Sy sdh siap hadir,’’ tulis Mahfud MD dalam postingannya pada Minggu 26 Maret 2023.

Mahfud Md juga berpesan Kepada Benny supaya dia tidak beralasan untuk tidak hadir dalam rapat nanti.

‘’ Sy tantang Sdr. Benny K. Harman jg hadir dan tdk beralasan ada tugas lain. Bgt jg Sdr Arteria dan Sdr .Arsul Sani Jgn cari alasan absen,’’ tambah Mahfud.

Hingga berita ini dimuat postingan tersebut telah mendapatkan 10,7k like, dilihat sebanyak 674k, dan 2.358 komentar.

Dalam  unggahannya tersebut juga banyak netizen yang ramai mendukung Mahfud MD.

''Ayo Prof... Rakyat di belakangmu. Inget kasus Sambo. Kalau gak Bapak ramaikan dan kawal tentunya kasus Sambo akan masuk peti es. Dmkn juga kasus ini,'' komentar @ana_khoz

''Bismilah pak @mohmahfudmd bapak punya karakter .. team nya PPATK kmarin mungkin saya pikir ada kendala waktu - report ke team PPATk bejibun dr saat di masuk jabat itu tugas- gaya bgt komisi 3,'' tulis @twilightslig

''Orang baik di negara kita banyak namun sedikit orang yg berani.. Respect pak @mohmahfudmd,'' ucap @CryptoN311

Baca Juga: Bapanas Menambah Pasokan Gula Pasir dan Mengantisipasi Lonjakan Permintaan Selama Bulan Ramadhan

Sebelumnya diketahui pada Jumat 10 Maret 2023 Menko Polhukam mengatakan bahwa ada temuan transaksi mencurigakan sebesar Rp 300 triliun di Kementerian Keuangan dari 2009 hingga 2023.

Transaksi tersebut diduga tindak pidana Pencucian uang yang dilakukan oleh para pegawai kementerian keuangan.***

Editor: Fitriyatur Rosidah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x