Minta Masyarakat Tak ‘Lebay’ Tanggapi Kebebasan Abu Bakar Ba’asyir, Pengamat: Beliau Sudah Lansia

- 8 Januari 2021, 16:00 WIB
Abu Bakar Ba'asyir.
Abu Bakar Ba'asyir. /Foto: Pikiran Rakyat.com/Portal Surabaya /

SEMARANGKU – Pengamat meminta masyarakat tidak menanggapi secara berlebihan perihal kebebasan Abu Bakar Ba’asyir karena beberapa faktor berikut.

Peneliti militer dari Institute for Security and Strategic Studies (ISESS) Khairul Fahmi mengimbau masyarakat agar tidak berlebihan dalam merespon kebebasan terpidana terorisme Abu Bakar Ba’asyir pada hari Jumat ini.

Kendati kekhawatiran tumbuh kembalinya jaringan terorisme setelah kebebasan Abu Bakar Ba’asyir, Fahmi mengatakan bahwa hal tersebut tak perlu ditanggapi dengan berlebihan.

Baca Juga: Perjalanan Elon Musk Sampai Jadi Orang Terkaya di Dunia, Pernah Miskin Sampai Mau Jual Rumah

Baca Juga: 2 Cara Mudah Klaim Token Listrik Gratis PLN Bulan Januari 2021 Via Web dan WA, Simak di Sini

“Mengenai dampak, sedikit banyak tentu ada. Bagaimanapun nama beliau selama ini lekat dengan kasus-kasus dan jaringan terorisme. Tentu kebebasannya berpotensi memunculkan kekhawatiran dan prasangka. Namun, saya kira hal itu tak perlu direspons berlebihan,” kata Fahmi, dikutip dari Antara News.

Hal itu karena pemerintah pasti tetap melakukan pengawasan, pemantauan, hingga pembinaan terhadap para mantan napi, tak terkecuali pada Abu Bakar Ba’asyir.

“Pemerintah juga memastikan bahwa meski telah bebas, tetap akan memantau dan melakukan pembinaan sebagaimana terhadap para mantan napi lainnya,” kata Fahmi.

Baca Juga: Ada Kelompok Bersenjata KKB, Kapolda Papua Minta Masyarakat Hubungi Dulu Sebelum Berpergian

Halaman:

Editor: Meilia Mulyaningrum

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x