Pesan Haru Kapolda Metro Jaya untuk Warga DKI Jakarta Terkait Malam Tahun Baru 2021

- 31 Desember 2020, 10:53 WIB
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M. Fadil Imran.
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M. Fadil Imran. //PMJ News

SEMARANGKU – Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran mengutarakan pesan haru teruntuk warga DKI Jakarta terkait malam Tahun Baru 2021.

Pesan terkait malam Tahun Baru 2021 dari Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran tersebut diberikan, mengingat pandemi Covid-19 masih terus bertambah setiap hari, khususnya wilayah DKI Jakarta sudah masuk angka 1500 setiap harinya.

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran selalu menghimbau kepada masyarakat DKI Jakarta untuk tidak keluar rumah yang mengakibatkan kerumunan di malam Tahun Baru 2021.

Baca Juga: Ini Daftar Libur Nasional dan Cuti Bersama 2021, Bulan Mei Banyak Hari Libur

Baca Juga: Merinding, Gempa Ini Berpotensi Munculkan Tsunami yang Bisa Sapu Selatan Pulau Jawa

Mantan Kapolda Jatim tersebut mengungkapkan berdasarkan hasil data penambahan virus corona DKI Jakarta setiap harinya 1500 lebih. Angka tersebut sudah sangat mengkhawatirkan dan ada kemungkinan bertahan jika masyarakat tidak mematuhi arahan protokol kesehatan.

“Penambahan kasus baru Covid-19 di Jakarta dan sekitarnya di atas angka 1500 setiap harinya. Karena itu kepada warga DKI Jakarta dan sekitarnya, saya menghimbau kepada seluruh warga masyarakat untuk merayakan perayaan Malam Tahun Baru di rumah saja,” imbau Irjen Pol Fadil Imran, dikutip dari PMJ News, Kamis, 31 Desember 2020.

“Dalam suasana pandemi ini sangatlah riskan untuk berkerumun merayakan perayaan. Saya ucapkan Selamat Tahun Baru (2021), dengan semangat baru mari bersama menurunkan kasus Covid-19 di Jakarta dan sekitarnya,” sambungnya.

Baca Juga: Daftar Pemenang MBC Drama Awards 2020, Park Hae Jin Raih Penghargaan Utama

Halaman:

Editor: Risco Ferdian

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x