Giring Ganesha Deklarasikan Dirinya Menjadi Calon Presiden RI 2024, Ini Alasannya!

24 Agustus 2020, 20:58 WIB
Giring Ganesha Deklarasikan Dirinya Menjadi Calon Presiden RI 2024, Ini Alasannya /Instagram @giring/

SEMARANGKU - Giring Ganesha, mantan vokalis band Nidji, dikabarkan telah mendeklarasikan dirinya untuk menjadi calon Presiden RI 2024.

Pernyataan dari Giring Ganesha tersebut, disampaikan sendiri oleh dirinya dalam sebuah konferensi pers virtual pada Senin, 24 Agustus 2020.

Yang mendasari pernyataan dari Giring Ganesha  tersebut, adalah keinginanan Giring untuk ikut dalam menentukan arah masa depan Indonesia.

Baca Juga: Cara Video Call di WhatsApp Web, Bisa 50 Orang Sekaligus!

Baca Juga: Fitur WhatsApp Versi Beta Terbaru yang Baru Dirilis, Cek Selengkapnya Di Sini!

"Pencalonan ini berangkat dari keinginan melibatkan diri dalam politik nasional, untuk ikut menentukan arah masa depan Indonesia,” ujar Giring.

Dilansir Semarangku dari artikel di laman Jurnal Gaya yang berjudul: Ini Alasan Giring Deklarasikan Diri Jadi Presiden RI 2024

Dia mengaku, jalan yang ditempuhnya ini tidaklah mudah. Dimana saat kebanyakan orang tidak suka, sinis, atau pesimis terhadap politik. Namun dirinya malah terjun melawan arus.

"Masuk politik dan kini mencalonkan diri menjadi presiden adalah fase pergulatan hidup menjadi bagian dari indonesia. Negeri yang sangat akun cintai" tegas giring.

Baca Juga: Cerita BTS Sebelum Meraih Kesuksesan di AS, Bakal Bikin ARMY Terharu!

Baca Juga: Pemain PSIS Semarang Dikumpulkan di Mes Pemain dan Diberi Arahan Kesiapan Protokol Kesehatan

Mantan vokalis grup band Nidji itu megatakanl, suka atau nggak suka, keputusan-keputusan penting terkait diri kita diambil melalui mekanisme politik.

“Dengan atau tanpa kita, politik terus berjalan – menentukan arah masa depan. Bagi saya dan jutaan anak muda lain tersedia dua pilihan di depan mata: diam dan melihat orang lain menentukan arah masa depan, atau turun dan terlibat menentukan masa depan seperti yang kita inginkan. Saya memilih yang kedua,” katanya.

Ke depan, Giring menghendaki Indonesia yang tidak lagi hanya menjadi konsumen, tapi juga menjadi produsen. Ia ingin membangun ekonomi tidak lagi mengandalkan sumber daya alam, namun ekonomi yang produktif dan kreatif yang memberikan nilai tambah.

Baca Juga: Paul Pogba Akan Bertahan di Manchester United, Masih Ingin Dipertahankan Ole Gunnar Solksjaer

Baca Juga: OPPO A3s Harga dan Spesifikasi serta Fitur Lengkapnya, Ini Kelebihan dan Kekurangan 

“Ekonomi kreatif dapat menjadi pendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan karena ide dan kreativitas tidak gampang ditiru dengan mudah dan cepat. Sumber ekonomi kreatif juga tak akan habis, berbeda dengan sumber daya alam seperti minyak bumi,” lanjut mantan calon legislatif dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) untuk DPR RI dari Dapil Jawa Barat 1 ini.

Untuk mencapai tujuan itu, pendidikan dan pembelajaran yang merata di seluruh Indonesia akan menjadi agenda utamanya.

“Dengan pendidikan dan pembelajaran yang merata, bonus demografi tidak akan menjadi bencana demografi. Anak-anak muda ini harus dibekali pengetahuan dan keterampilan melalui akses pendidikan dan pembelajaran yang mudah bagi semua orang,” ujar Giring yang kini menjadi pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum DPP PSI tersebut.

Baca Juga: Penyandang Disabilitas Rubiatun Tetap Produktif, Mampu Bikin Face Shield ke Masyarakat Jateng

Baca Juga: 3 Cara Efektif Untuk Meredakan Sakit Kepala

Semua mimpi itu akan diperjuangkannya jika menjadi Presiden Republik Indonesia pada 2024.

“Saya, Giring Ganesha, akan mencalonkan diri sebagai Presiden Republik Indonesia di 2024. Izinkan dan beri kesempatan kepada saya untuk melayani seluruh rakyat. Saya percaya kita akan bangkit berdiri untuk Indonesia yang semakin jaya,” pungkasnya.(Gayatri Pinandito/Jurnal Gaya)***

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Pikiran Rakyat Jurnal Gaya

Tags

Terkini

Terpopuler