Pasangan di Inggris Ini Percepat Tanggal Pernikahan Karena Terpapar Covid-19

- 22 Januari 2021, 17:29 WIB
Ilustrasi pernikahan.
Ilustrasi pernikahan. /PIXABAY

SEMARANGKU - Pasangan asal Inggris, Elizabeth Kerr dan Simon O’Brien mempercepat tanggal pernikahan karena keduanya tiba-tiba terpapar virus Covid-19.

Pasangan asal Inggris, Elizabeth Kerr dan Simon O’Brien itu pada awalnya akan menikah pada bulan Juni mendatang, tapi musibah Covid-19 mendadak menghantam mereka.

Pasangan asal Inggris, Elizabeth Kerr dan Simon O’Brien dilarikan ke Rumah Sakit Universitas Milton Keynes dalam keadaan yang menkhawatirkan.

Baca Juga: Melalui ShopeePay Mantul Sale, ShopeePay Ajak Masyarakat Jadi Smart Spender di 2021

Baca Juga: Polda Jateng Akan Terapkan E-Tilang, Begini Komentar Ganjar Pranowo

Pasangan asal Inggris mempercepat pernikahan karena terpapar Covid-19

Karena saking mengkhawatirkannya, Kerr berkata kalau mereka tidak menikah sekarang, semuanya akan terlambat. Dia pun memohon kepada pihak rumah sakit agar menunda masa intubasi Simon.

"Mereka mengatakan kepada saya bahwa kami tidak akan bisa menikah sama sekali, karena mereka harus mengintubasi Simon dan menempatkannya di bawah," kata Kerr, dikutip dari Reuters.

Baca Juga: Divisi Humas Polri Ajak Masyarakat Tidak Takut Ikuti Vaksinasi Covid-19, Ini Katanya

Baca Juga: Polri Tetap Lanjutkan Identifikasi Korban Pesawat Sriwijaya Air SJ 182, Ini Alasannya!

Akan tetapi, akhirnya pihak rumah sakit mengizinkan acara pernikahan tersebut. Sekarang tinggal bagaimana sang mempelai pria bertahan dalam kondisi saturasi oksigen yang rendah.

“Tapi pihak rumah sakit memberikan kami waktu satu jam lagi. Dan dia (Simon) hanya, hanya berusaha bertahan pada waktu itu, cukup lama bagi kami untuk menikah.”

Kerr sempat berpikir kalau dengan tingkat kematian Covid-19 yang mencapai 80 persen di ruang ICU tidak akan akhir bahagia untuknya.

Baca Juga: Raih Sertifikasi HACCP, 2 Industri Kecil Menengah Ini Siap Lakukan Ekspor

Baca Juga: Ada Puting Beliung di Wonogiri, Ganjar Minta Masyarakat Jateng Lakukan Ini

Akan tetapi, kondisi Simon rupanya kian membaik setelah dilakukan perawatan. Meski begitu, dia masih mendapatkan bantuan oksigen.

Kerr pun sangat bahagia dan menuturkan kalau dia harus bersabar sedikit lagi sebelum momen ciuman pertama mereka tiba.

"Kami harus menunggu beberapa hari untuk ciuman pertama kami," kata Kerr.***

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x