Berharap Pandemi Pergi, Warga Jepang Ramai-ramai Berendam Sambil Peluk Es Batu

- 10 Januari 2021, 19:26 WIB
Warga Jepang menggelar ritual mandi es Sinto sambil berdoa agar pandemi segera pergi.
Warga Jepang menggelar ritual mandi es Sinto sambil berdoa agar pandemi segera pergi. /Antara

SEMARANGKU – Warga Jepang ramai-ramai berendam sambil memeluk es batu dalam ritual mandi air es Shinto sambil berdoa agar pandemi Covid-19 segera berakhir.

Berdoa sambil mandi es dilakukan karena kasus Covid-19 di Tokoyo Jepang kembali melonjak beberapa hari terakhir hingga 1.497 kasus pada Minggu 10 Januari 2021.

Bahkan Pemerintah Jepang mengumumkan status darurat terbatas di Tokyo dan tiga prefektur sekitarnya, yang mencakup 30 persen populasi Jepang.

Baca Juga: Suporter PSIS Tantang Ganjar Pranowo, Panser Biru: Ndak Usah Pake Makan Soto!

Baca Juga: Diberlakukan di Jawa dan Bali Mulai 11 Januari 2021 Besok, Apa Beda PPKM dan PSBB? Ini Penjelasannya

Saat melakukan ritual mandi es, warga Jepang menggunakan kostum tradisional. Yang pria mengenakan cawat, dan yang perempuan berpakaian putih.

Ritual mandi es di Jepang sebenarnya merupakan ritual rutin tahunan untuk memurnikan jiwa.

Tapi tahun ini, ritual mandi es Shinto digelar sedikit berbeda, yakni ditujukan untuk doa agar pandemi segera berakhir.

Baca Juga: Daftar Pemenang Golden Disc Awards ke-35 Hari Kedua Kategori Album, Ada BTS, GOT7, BLACKPINK, dll

Halaman:

Editor: Mahendra Smg

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x