17 September, Hari Keselamatan Pasien Sedunia, 2020 Ini Usung Tema Keselamatan Pekerja Kesehatan

17 September 2020, 14:15 WIB
Hari ini 17 September diperingati sebagai hari keselamatan pasien sedunia oleh WHO /Semarangku / who.int

SEMARANGKU – Mulai tahun 2019 lalu, tanggal 17 September diperingati sebagai hari keselamatan pasien sedunia. Hal ini diumumkan langsung oleh WHO.

Keselamatan pasien merupakan hal yang utama pada setiap rumah sakit, tapi nyatanya masih ada Beberapa pasien yang keselamatannya dihiraukan karena beberapa alasan.

Pada Mei 2019, di pertemuan majelis kesehatan ke-72 telah diresmikan bahwa hari keselamatan pasien sedunia akan dirayakan setiap tanggal 17 September.

Baca Juga: Redmi 91 Spesifikasi, Ponsel Entry Level dengan Kapasitas RAM yang Lebih Besar

Baca Juga: iPad Air 2020 dan iPad Generasi Kedelapan Melengkapi Perilisan Apple Watch Series 6

Hari keselamatan pasien sedunia dirayakan untuk menunjukan komitmen para pekerja kesehatan dalam mengutamakan keselamatan pasien mereka.

Di tahun 2020 ini, tema yang akan diusung adalah “Keselamatan Pekerja Kesehatan: Prioritas Keselamatan Pasien” yang berfokus pada kesehatan kedua pihak, baik pasien maupun pekerja kesehatan.

Hal ini dikarenakan pandemi COVID-19 yang mudah menyebar jika tak berhati hati. Slogan pada tahun 2020 ini adalah “pekerja kesehatan yang sehat akan membuat pasien sehat”.

Baca Juga: Realme Akan Hadirkan Ponsel dengan Snapdragon 875 Berteknologi 5nm

Baca Juga: Israel Serang Gaza Sebagai Balasan Tembakan Roket Pasca Kesepakatan Diplomatik dengan UEA-Bahrain

Sehingga tak hanya fokus kepada pasien, tapi juga kepada para pekerja kesehatan yang mempertaruhkan nyawa mereka.

Pada 17 September 2020, WHO akan melaksanakan kampanye global yang akan memfokuskan pada tema tahun 2020 ini.

WHO akan meminta seluruh orang yang terlibat dalam keselamatan pasien untuk juga menjaga kesehatan para pekerja kesehatan.

Baca Juga: KPU: Boleh Gelar Konser Pilkada 2020 Ditengah Pandemi COVID-19, Simak Aturannya!

Baca Juga: Jadwal Acara NET TV Hari Ini Kamis, 17 September 2020 Ada Timnas Indonesia vs Qatar - Friendly Match

Seluruh negara diminta untuk juga mengadakan kampanye berdasarkan tema tahun 2020 ini. ***

Editor: Heru Fajar

Sumber: WHO

Tags

Terkini

Terpopuler