Dekat Ranu Kumbolo Gunung Semeru, Pendaki Ini 2 Kali Bertemu Sosok yang Menyerupai Teman-Temannya Part II

8 Desember 2021, 08:28 WIB
Dekat Ranu Kumbolo Gunung Semeru, Pendaki Ini 2 Kali Bertemu Sosok yang Menyerupai Teman-Temannya Part II /dok tripcetera/

SEMARANGKU – Dekat Ranu Kumbolo Gunung Semeru, pendaki ini 2 kali bertemu sosok yang menyerupai teman-temannya.

Boni, seorang pendaki asal Jakarta yang mendaki Gunung Semeru bertemu sosok misterius di dekat Ranu Kumbolo.

Kenangan mistis Boni saat mendaki Gunung Semeru tak hanya terjadi di Ranu Kumbolo saja tetapi juga di spot-spot lain.

Baca Juga: Giveaway Emas Mansa Musa Bikin Inflasi Timur Tengah Selama 10 Tahun, Timbuktu Disney Versi Nyata?

Baca Juga: Kisah Pendaki Gunung Semeru Disambut Sosok Perempuan Berbaju Putih di Ranu Kumbolo Part I

Pada pukul 09.00, Boni mendaki Gunung Semeru bersama 8 temannya.

Kejanggalan pertama mulai muncul ketika pendakian baru dimulai, yaitu ketika salah seorang temannya yang bernama Sonya mendadak drop.

“Padahal secara logika, nggak telat makan. Dan Sonya ini basic-nya pendaki dan gue tau dia,” kata Boni.

Sesuai kesepakatan bersama, Boni dan kawan-kawan melanjutkan pendakian.

Istirahat dilakukan di pos 1 dan pos 3.

“Sebelum sampai pos 3, Bang Del dan Alfi sudah jalan duluan. Jadi pas tim baru sampai, mereka berdua jalan lagi,” kata Boni.

Lalu tiba-tiba Rifki drop dan Boni berinisiatif membawakan ransel Rifki. Boni pun berinisiatif mendaki terlebih dahulu menyusul Bang Del dan Alfi.

“Sebelah pos 3, setelah tanjakan terjal, 15 menit istirahat di persimpangan antara jurang dan track. Belum ketemu Bang Del dan Alfi,” kata Boni seperti yang dikutip SEMARANGKU dari YouTube RJL 5.

Karena kelelahan, Boni memutuskan beristirahat dan bersandar di pohon.

“Nggak lama kemudian dr arah pos 3 terlihat Teguh dan Putri. Pas deket gue, ada yang aneh. Karena gue deket sama Putri. Putri itu orangnya ceria. Tapi di situ dia dingin banget dan tanya ‘Sendirian?’” kata Boni.

Ketika sampai di belokan turunan, Putri dan Teguh sudah tidak terlihat.

Tak berselang lama dari arah Pos 3 lagi, ada Putri dan Teguh lagi. Boni langsung kaget.

“Di situ gue baru lihat itu putri karena ceria. Dari jauh udah teriak-teriak,” kata Boni.

Setelah Teguh dan Putri pamit mendaki terlebih dahulu, teman-teman Boni yang dari bawah sampai dan menyapanya.

Boni mempertanyakan kenapa mereka tidak bareng dengan Putri dan Teguh.

“Putri ama Teguh lewat? Mereka masih dibawah,” kata teman-teman Boni terheran-heran.***

Editor: Fitriyatur Rosidah

Sumber: Youtube RJL 5

Tags

Terkini

Terpopuler