BMW 320i E36, Harga Sebanding dengan Kenyamanan Meskipun Usia Tak Muda

- 27 Juli 2020, 18:00 WIB
Ilustrasi BMW E36. / Bmwheaven.com
Ilustrasi BMW E36. / Bmwheaven.com /

SEMARANGKU – BMW 320i (E36), mobil asal Eropa ini awalnya di desain untuk menggoda impian para pemuda pada zamanya, walaupun mobil ini sudah cukup berumur namun masih banyak yang berburu untuk memilikinya meski usia mobil tak muda lagi.

Diproduksi pada tahun 1990 hingga tahun 2000 mobil ini masih banyak yang bersliweran di jalanan Indonesia hingga saat ini, dan masih banyak dicari untuk "Klangenan."

Modelnya yang pipih kotak dan sporty menjadi tema exterior mobil ini. Handling cukup mantap khas eropa dan tenaga yang dikeluarkan sangat mengejutkan mengingat usia mobil ini yang sudah cukup tua.

Baca Juga: MotoGP Andalusia: Yamaha Bisa Juara Karena Bantuan Piranti Holeshot

BMW e36 320i masih berani bersaing dengan mobil-mobil terbaru keluaran non Eropa soal handlingnya. Bahkan mobil ini berani dibandingkan dengan city car baru keluaran tahun sekarang. Ada perasaan berkendara yang lain ketika mengendarai mobil ini.

Selain Handling mantap, bentuknya yang sporty sangat lincah untuk bermanuver dan enteng untuk berbelok.

Walaupun dibejek diatas kecepatan 120km/jam mobil ini masih terasa sangat stabil meskipun usianya sudah cukup tua.

Baca Juga: Hasil Lomba MotoGP Andalusia, Fabio Quartararo Juara Dua Kali Beruntun

Bagian depan dan belakang mobil ini mempunyai karakter yang khas, sehingga orang awam pun akan mudah untuk menebaknya.

Diansir dari Wikipedia Pada tahun 1998 E36 termasuk ke dalam 10 mobil dengan penjualan tertinggi di dunia.

Mesin yang disematkan pada mobil ini menggunakan mesin dengan empat sampai enam silinder tergantung dari tipe yang dikeluarkan (e36 M40/M43/M50/M52).

Baca Juga: Sudah Hadir Mesin Cuci Murah dan Portable untuk Anak Kost Hanya 600 Ribuan

Beberapa tipe yang menggunakan mesin 6 silinder adalah tipe 323i, 325i, 328i dari model model yang berbeda.

Logo BMW yang tersemat pada kap mesin mobil ini memberikan kesan yang cukup bergengsi untuk anak muda dan mahasiswa walaupun usia mobil ini sudh lebih dari 25 tahun.

Dengan harga antara 50–100 juta Anda sudah bisa memiliki mobil mewah eropa dengan model yang cukup sporty dengan tenaga yang cukup besar dan kenyamanan berkendara yang bisa dibilang lebih baik jika dibandingkan dengan mobil mobil city car baru keluaran tahun sekarang. ***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x