Wapres Ma'ruf Amin Ingin K-Pop Jadi Dorongan Kreativitas Pemuda Indonesia

- 21 September 2020, 10:31 WIB
Wakil Presiden RI, KH. Ma'ruf Amin.
Wakil Presiden RI, KH. Ma'ruf Amin. /Dok. Pikiran Rakyat

SEMARANGKU – Wakil Presiden Republik Indonesia (Wapres) Ma'ruf Amin pada momen peringatan 100 hari kedatangan orang Korea ke Indonesia berharap tren Korea Pop atau K-Pop dapat mendorong para penggemarnya untuk kreatif dan gemar mempromosikan budaya asli Indonesia ke dunia Internasional.

Wapres menilai kedatangan orang Korea ke Indonesia berdampak positif, selain dunia musisi juga hubungan bilateral antara Indonesia dengan Korea dalam bidang sektor ekonomi, sosial, dan budaya.

"Maraknya budaya K-Pop diharapkan juga dapat menginspirasi munculnya kreatifitas anak muda Indonesia dalam berkreasi dan mengenalkan keragaman budaya Indonesia ke luar negeri," ujar Wapres Ma’ruf Amin dalam keterangannya pada peringatan 100 hari kedatangan orang Korea ke Indonesia, Minggu 20 September 2020, dikutip dari Antara News.

Baca Juga: Epic Games Kembali Bagikan 2 Game Gratis, Simak Selengkapnya!

Baca Juga: Terbongkar! Ternyata Ini Tipe Cewek Ideal Member BTS, ARMY Wajib Tahu

Dia menambahkan, semakin banyaknya anak muda menyukai dan menggemari K-Pop dan menonton film Korea, hal tersebut dapat meningkatkan ketertarikan wisatawan Indonesia ke Korea.

"Diharapkan, wisatawan Korea juga semakin banyak mengunjungi Indonesia," imbuhnya.

Ma’ruf Amin berharap pada peringatan 100 hari kedatangan orang Korea ke Indonesia hubungan antara Indonesia dan Korea semakin kuat dan memberikan manfaat bagi dua negara tersebut.

Baca Juga: BLT Subsidi Upah Tahap 3 Belum Masuk Rekening? Ternyata Ini Proses Penyalurannya

Baca Juga: Jadwal Acara MNCTV Hari Ini Senin, 21 September 2020, Ada Kontes KDI 2020

"Hubungan baik ini semakin memberikan manfaat bagi dua negara. Oleh karena itu, momen ini sangat berharga untuk meningkatkan kerja sama antara dua negara dan saling memberikan manfaat," harapnya.***

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x