PKS Gelar Apel Siaga Pemenangan, Anies Baswedan : Kita Tak Butuh Hoax, Cukup Percaya Diri dan Rekam Jejak Saja

- 26 Februari 2023, 17:35 WIB
Anies Baswedan diusung PKS sebagai Bacapres di Pemilu 2024.
Anies Baswedan diusung PKS sebagai Bacapres di Pemilu 2024. /Pikiran Rakyat/Oktaviani/

SEMARANGKU – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) melakukan gerakan senam saat Apel Siaga Pemenangan PKS Tahun 2024 di Stadion Madya Kompleks GBK, Jakarta, Pada Minggu, 26 februari 2023.

Acara tersebut turut dihadiri oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Alhabsyi, bakal Calon Presiden Anies Baswedan dan lain-lain.

Calon Presiden yang diusung PKS Anies Baswedan memberikan pidatonya saat apel siaga, Anies mengatakan bahwa hoaks tidak dibutuhkan dalam memenangkan kontestasi Pemilihan Umum.

Kita hanya Cukup dengan memiliki kepercayaan diri atas rekam jejak dan gagasan yang dapat dinilai oleh Masyarakat.

Baca Juga: PKS Nyatakan Sikap, Pernyataan Edy Mulyadi Tentang Kalimantan, Jubir Ahmad Mabruri: Sama Sekali Tak Ada Kaitan

’’Kita tidak perlu membuat Hoax. Kita tidak perlu mengarang-ngarang dan kita juga tidak perlu berlebih-lebihkan pencapaian,’’ ucap Anies saat memberikan Pidato pada Apel siaga pemenangan PKS di Stadion Madya, GBK, Jakarta, Minggu 26 Februari 2023.

’’Kenapa? Karena kita percaya diri dengan rekam jejak. Kita percaya diri dengan rekam karya. Kita percaya diri dengan rekam gagasan yang ada selama ini,’’ tambah mantan Gubernur DKI.

Bukan hanya tidak perlu membuat hoaks, kita tidak boleh terprovokasi  dan melakukan serangan kepada pihak lain.

Baca Juga: Jokowi Setujui Desain Istana Negara IKN Baru, PKS Tetap Tolak Pemindahan Ibu Kota

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x