Anak Kyai Jombang, Mas Bechi Tersangka Dugaan Perudungan Santriwati Resmi Ditahan

- 9 Juli 2022, 09:51 WIB
Akhirnya Tersangka Dugaan Perudungan Santriwati Resmi Ditahan, Anak Kiai Ternama di Jombang
Akhirnya Tersangka Dugaan Perudungan Santriwati Resmi Ditahan, Anak Kiai Ternama di Jombang /ANTARA FOTO/Umarul Faruq

SEMARANGKU - Akhirnya MSAT alias Mas Bechi, tersangka dugaan perudungan santriwati resmi ditahan Polda Jawa Timur (Jatim).

Moch Subchi Azal Tsani (MSAT) alias Mas Bechi yang ditahan tim Polda Jatim, anak seorang kiai ternama di Jombang.

Diduga lakukan pencabulan dan perundungan santriwati, tersangka MSAT alias Mas Bechi kini resmi ditahan Polda Jatim.

MSAT (42) akhirnya ditangkap tim Polda Jawa Timur (Jatim) atas dugaan tindak pencabulan, pemerkosaan hingga kekerasan seksual pada santriwati.

Baca Juga: Fenomena Sungai di Wilayah Mojoranu Jombang Berubah Menjadi Merah, Simak Penjelasan Berikut

Tersangka MSAT alias Mas Bechi ditangkap tim Polda Jatim pada Kamis, 7 Juli 2022.

Dilansir Semarangku.com dari Instagram Pikiran Rakyat, kini tersangka MSAT ditahan di Polda Jatim Jumat, 8 Juli 2022.

Setelah hampir 15 jam dilakukan upaya penangkapan, Polda Jatim meringkus MSAT alias Mas Bechi di sekitar pondok pesantren (ponpes) ayahnya, yakni di Majma'al Bahrain Shiddiqiyyah, Ploso, Jombang.

Kapolda Jatim, Nico Afinta dalam keterangannya menyampaikan bahwa tersangka MSAT akhirnya menyerahkan diri.

"Hari ini sejak jam 08.00 WIB kami melakukan komunikasi dengan orang tua dan akhirnya yang bersangkutan (MSAT alias Mas Bechi) menyerahkan diri, " kata Nico Afinta.

Kapolda Jatim, Nico Afinta juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu penangkapan tersangka MSAT alias Mas Bechi.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, " lanjut Nico Afinta.

Dalam keterangannya, Kapolda Jatim, Nico Afinta menjelaskan kronologi penangkapan tersangka MSAT alias Mas Bechi.

"Tersangka MSAT akhirnya menyerahkan diri, dan yang bersangkutan berada di sekitar ponpes, " terang Nico Afinta.

Perlu diketahui sejak 2020, tersangka MSAT alias Mas Bechi selalu mangkir dari panggilan pihak kepolisian saat akan diperiksa.

Ayah tersangka MSAT alias Mas Bechi adalah seorang kiai ternama di Jombang Jawa Timur.

Proses penangkapan tersangka MSAT terkait perudungan santriwati berlangsung cukup lama.

Ayah tersangka MSAT bernama KH. Muhammad Mukhtar Mukhti, pendiri ponpes Majma'al Bahrain Shiddiqiyyah, Ploso, Jombang, berusaha membebaskan anaknya dari jeratan hukum.

Diduga lakukan pencabulan dan perundungan santriwati, tersangka MSAT alias Mas Bechi, anak seorang kiai ternama di Jombang, kini resmi ditahan Polda Jatim.***

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah