dr. Tirta Kritisi Harga Swab PCR yang turun ke Harga Rp 275.000 Walaupun Banyak yang Puji Jokowi

- 28 Oktober 2021, 12:36 WIB
dr. Tirta Kritisi Harga Swab PCR yang turun ke Harga Rp 275.000 Walaupun Banyak yang Puji Jokowi
dr. Tirta Kritisi Harga Swab PCR yang turun ke Harga Rp 275.000 Walaupun Banyak yang Puji Jokowi /Instagram.com/dr.tirta

Harga swab PCR yang Rp 275.000 pun tentu masih menguntungkan bagi pemerintah.

Lalu berapa seharusnya harga swab PCR agar tidak terlalu memberatkan masyarakat tetapi masih menguntungkan?

"Via protes online harga swab pcr bisa jadi 275.000. Kalo protes terus , bisa bisa jadi 100rebuan," ujar dr Tirta melalui akun Twitter @tirta_cipeng, Rabu, 27 Oktober 2021.

"Tahun lalu swab pcr 1.5 jutaan. Brasa beli yeezy resell 14 juta trus jadi 2.4 juta skrng harganya," sambungnya seraya membubuhi imot tertawa terguling-guling.

Sementara Epidemiolog Universitas Indonesia, Pandu Riono mengucapkan rasa terimakasihnya kepada Presiden Joko Widodo dengan adanya penurunan harga tersebut.

"Terima Kasih @jokowi sudah turunkan biaya tes PCR. Ini langkah pertama, untuk menata layanan tes di Indonesia," ujarnya melalui akun Twitter @drpriono1.

"Kemandirian dalam produksi reagen, vtm & alkes perlu dipercepat agar harga bisa lebih terjangkau. Perlu pengawasan lab yg terstandar oleh
@KemenkesRI. Kita pasti bisa," lanjutnya.

Sementara itu Kementerian Kesehatan melalui Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan Prof. dr. Abdul Kadir menyatakan bahwa harga tes Reverse Transcription Polymerase Chain Reaction (RT-PCR) turun.
Hal tersebut dilakukan usai Presiden Jokowi meminta agar harga PCR turun menjadi Rp300 ribu.

Abdul Kadir mengatakan evaluasi yang dilakukan yang dilakukan RT PCR terdiri dari komponen jasa, komponen habis pakai, overhead dan biaya lainnya yang disesuaikan.

Kemudian, ia pun menyatakan bahwa hasil dari evaluasi hal tersebut adalah bahwa Kemenkes sepakat untuk menurunkan harga PCR menjadi Rp275 untuk wilayah Jawa dan Bali.
Sementara, untuk wilayah luar pulau Jawa dan Bali, harga PCR akan turun menjadi Rp300 ribu,

Halaman:

Editor: Fitriyatur Rosidah

Sumber: Galamedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah