Cek Penerima Vaksin COVID-19 Melalui pedulilindungi.id Sekarang! Begini Langkahnya

14 Januari 2021, 07:30 WIB
Tangkap layar web cek penerima vaksin Covid-19 gratis pedulilindungi.id. / pedulilindungi.id /

SEMARANGKU - Cek penerima vaksin Covid-19 melalui pedulilindungi.id sekarang! Cari tahu langkah-langkah yang harus dilakuan melalui artikel ini.

Link pedulilindungi.id bisa digunakan untuk cek penerima vaksin Covid-19 di Indonesia.

Kemarin, Rabu 13 Januari 2021 pemberian vaksin Covid-19 telah dilakukan kepada beberapa perwakilan. Mulai dari Presiden Jokowi, kalangan birokrat, keamanan negara, tokoh masyarakat, pedagang, sampai pada perwakilan pemuda.

Baca Juga: Suami Mantan Wagub Jateng Rustriningsih Meninggal Dunia

Baca Juga: Ada Film Insidious The Last Key Malam Ini, Cek Jadwal Acara Trans TV Hari ini Kamis, 14 Januari 2021

Kemudian pemberian vaksin Covid-19 dilakuan diberebagai tempat di Negara Kesatuan Republik Indonesia sesuai dengan skala prioritas penerima yang telah dtetapkan sebelumnya. Dimulai dari para tenaga kesehatan (nakes), pelayan publik dan lain sebagainya.

Terkait dengan intruksi yang telah diberikan oleh Presiden Joko Widodo tentang pemberian vaksin Covid-19 kepada masyarakat di awal tahun ini maka Kementerian Kesehatan (Kemenkes) telah menyiapkan serangkaian tata laksana pemberian vaksin Covid-19 kepada masyarakat.

Maka muncullah Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor Hk.01.07/Menkes/12757/2020 tentang Penetapan Sasaran Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 dan telah ditandatangani oleh Menkes Budi Gunadi Sadikin Keputusan Menkes RI.

Baca Juga: Jelang Pelantikan Presiden AS Terpilih Joe Biden, Google Hentikan Sementara Iklan Politik Karena Ini

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta dan Jadwal Acara TV RCTI Hari Ini Kamis, 14 Januari 2021

Bahkan, mulai hari Kamis, 31 Desember 2020 lalu, pihak Kemenkes telah mengirimkan notifikasi kepada para penerima vaksin Covid-19 melalui pesan singkat atau short message service (SMS).

Meskipun tidak mendapatkan SMS notifikasi sebagai penerima vaksin Covid-19, kamu tetap bisa melakukan pengecekan terkait nama penerima vaksin Covid-19 melalui laman yang telah disiapkan oleh pemerintah yaitu pedulilindungi.id.

Sebelum melakukan klik pedulilindungi.id terlebih dahulu siapkan gadget kamu, bisa hp atau laptop dan pastikan ada kuota internetnya atau tersambung dengan wifi serta KTP ya.

Baca Juga: Link Live Streaming Vaksinasi Covid-19 Perdana di Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang Pertama Disuntik

Baca Juga: Link Live Streaming Vaksinasi Covid-19 Perdana di Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang Pertama Disuntik

Kemudian klik pedulilindungi.id dan lakukan langkah-langkah berikut!

1. Klik pedulilindungi.id

2. Masukkan Nomor Identitas Kependudukan (NIK) yang sudah ada di KTP

3. Maskkan kode captcha pada kolom yang sudah disediakan

4. Pastikan semua kolom terisi

5. Klik “Selanjutnya”

6. Akan muncul informasi terkait penerima vaksin COVID-19 gratis dari pemerintah.

***

Editor: Risco Ferdian

Tags

Terkini

Terpopuler