Cara Mengatasi Insomnia Secara Alami & Mudah!

30 Agustus 2020, 17:30 WIB
Cara Mengatasi Insomnia Secara Alami & Mudah! /Pexels/

SEMARANGKU – Banyak cara mengatasi insomnia, namun seringkali banyak orang yang masih bingung untuk memilih metode yang tepat.

Insomnia adalah gejala dimana anda tidak dapat tidur atau merasa mengantuk padahal sudah larut malam.

Insomnia biasanya mengakibatkan kita terlambat untuk bangun pagi dan kehilangan pagi yang berharga, sehingga perlu diketahui cara mengatasi insomnia agar terhindar dari insomnia.

Baca Juga: Jessica Jung Ex Girls Generation Tulis Buku Shine yang Diduga Buat Sindir SM Entertainment

Baca Juga: Realme X Lite Harga dan Spesifikasi, Kembaran Realme 3 Pro dengan Harga Lebih Murah 

Insomnia biasanya terjadi karena kebiasaan begadang atau hal hal lainnya seperti stres atau pola tidur yang tak baik.

Dilansir Semarangku dari WebMD, berikut adalah cara mengatasi insomnia.

1. Bangun Pagi di Waktu yang Sama Setiap hari

Cara pertama untuk mengatasi insomnia adalah memperbaiki pola tidur dengan bangun pada waktu yang sama setiap hari, sehingga tubuh anda akan terbiasa untuk tidur pada jam tertentu agar dapat bangun di waktu yang sama.

2. Kurangi konsumsi Kafein

Kafein adalah zat yang dapat membuat kerja otak meningkat dan membuat kita menjadi segar.

Baca Juga: Presiden Joko Widodo Turun Tangan Luncurkan Subsidi Upah Buat Pekerja Terdampak Covid-19

Baca Juga: Svarga Bumi Viral di Medsos, Destinasi Wisata Sawah Modern Dekat dengan Candi Borobudur

Namun, konsumsi kafein yang terlalu banyak dapat membuat anda susah tidur karena anda akan terus merasa segar hingga efek kafein tersebut hilang.

3. Batasi Tidur Siang

Tidur siang merupakan salah satu istirahat paling efektif setelah bekerja keras.

Namun, batasi tidur siang anda tersebut, karena jika tidak, maka jatah tidur malam anda akan digunakan pada tidur siang anda, sehingga anda tak akan merasa mengantuk pada malam hari.

4. Olahraga Secara Teratur

Olahraga teratur dapat membantu meningkatkan kualitas tidur anda, tapi ingat untuk tidak berolahraga sebelum tidur, karena justru akan membuat anda susah tidur.

Baca Juga: Banpres Produktif Usaha Mikro DIberikan Presiden Joko Widodo Buat Pelaku Usaha di Yogyakarta

Baca Juga: Lokasi Wisata Gunung Bromo Kembali di Buka, Pengunjung Dibatasi dan Protokol Kesehatan Ketat

5. Kurangi Aktivitas Sebelum Tidur

Kasur adalah tempat untuk tidur. Maka dari itu kurangi aktivitas seperti makan, minum, menonton TV atau mendengarkan lagu di Kasur.

Karena hal itu akan meningkatkan kewaspadaan kita terhadap sekitar dan membuat susah tidur.

6. Hilangkan Segala Kekhawatiran Anda Sebelum Tidur

Overthinking sebelum tidur jutru akan membuat otak kita terus bekerja dan menghentikan proses tidur kita. Maka dari itu, selesaikan semua urusan anda sebelum tidur.

Baca Juga: Kebaikan Hati Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic di Tengah Persiapan Mepet Hadapi Liga 1 2020

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING RCTI Putri untuk Pangeran, Film Romansa Baper

7. Coba Melakukan Sebuah Terapi

Dengan terapi, kita dapat merilekskan tubuh kita dan menghilangkan segala stres yang menumpuk.

Itulah 7 cara mengatasi insomnia, jika anda masih mendapatkan masalah insomnia, maka segera hubungi dokter untuk konsultasi lebih lanjut. ***

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Notif.id

Tags

Terkini

Terpopuler