Semakin Brutal! Tentara Israel Kembali Serang Jenin, 4 Orang Tewas di Tepi Barat Palestina

- 17 Maret 2023, 12:40 WIB
Semakin Brutal! Tentara Israel Kembali Serang Jenin, 4 Orang Tewas di Tepi Barat Palestina
Semakin Brutal! Tentara Israel Kembali Serang Jenin, 4 Orang Tewas di Tepi Barat Palestina /Freepik/

 

SEMARANGKU - Tentara Israel menyerang Jenin, Tepi Barat Palestina dan menewaskan 4 orang pada Kamis, 16 Maret 2023.

Sepanjang tahun 2023, Israel telah membunuh 83 warga Palestina, seiring meningkatnya serangan dan kekerasan di wilayah penjajahan Israel di Tepi Barat.

Kementerian Kesehatan Palestina menyatakan serangan kali ini dilakukan oleh pasukan Israel yang menyamar, dan masuk ke pusat kota Jenin. 4 orang yang tewas kali ini termasuk satu orang remaja. 

Baca Juga: Amerika Kesulitan Evakuasi Drone Reaper Seharga 462 Miliar setelah Jatuh di Laut Hitam Rusia

Serangan Israel terus meningkat di Tepi Barat sejak tahun lalu. Militer Israel menyatakan, pasukannya beroperasi di kamp pemberontak di Jenin.

Jenin termasuk wilayah di utara Tepi Barat Palestina, yang menjadi pusat serangan tentara Israel.

Serangan-serangan ini ditujukan untuk melacak dan melumpuhkan peningkatan serangan bersenjata Palestina.

Rekaman video amatir yang diambil penduduk di Jenin menunjukkan massa Palestina mengelilingi sebuah mobil, yang diduga membawa pasukan Israel yang tengah menyamar.

Cuplikan lain muncul dan memperlihatkan kendaraan militer Israel menderek mobil tersebut.

Serangan datang sehari setelah Pemerintah Palestina mengatakan akan berpartisipasi dalam pertemuan keamanan dengan Israel di kota resort Sharm El-Sheikh Laut Merah, Mesir pada Minggu, 19 Maret 2023 nanti.

Pertemuan ini juga akan dihadiri perwakilan dari Mesir, Yordania, dan Amerika Serikat.

Analisis Politik, Nour Odeh mengatakan pemimpin Palestina sebaiknya tidak menghadiri pertemuan tersebut karena bertentangan dengan opini publik Palestina.

Odeh menambahkan pemerintahan Israel tidak mengakui keberadaan bangsa Palestina.

“Agenda dari pemerintah Israel adalah lebih brutal kepada rakyat Palestina, dan sepenuhnya memusnahkan harapan mereka untuk menjadi negara merdeka dan bebas.”

“Untuk mencegah hal itu terwujud, mereka melakukan pemusnahan etnis massal, dengan perampasan, penghancuran rumah, melarang pembangunan infrastruktur Palestina di Tepi Barat.” ujar Odeh.

Angka kematian di Palestina meningkat sejak awal tahun, dan pembunuhan di Jenin menambah panjang daftar kekerasan Israel dalam serangan dan penangkapan, sebagai respon atas serangkaian serangan pada musim semi.

Baca Juga: Hypatia Day 15 Maret: Mengenal Sosok Hypatia, Wanita Cerdas yang Dibunuh karena Kepintarannya

Serangan Palestina telah menewaskan 14 orang Israel di tahun 2023. Sementara, lebih dari 170 orang Palestina terbunuh dalam serangan Israel di tahun 2022.

Minggu lalu, pasukan Israel membunuh 3 orang saat serangan di Jenin, kurang dari 48 jam setelah 6 orang tewas dalam serangan tentara Israel di kota itu.

Di bulan Januari, tentara Israel membunuh 9 orang Palestina, termasuk seorang wanita tua, dalam serangan berskala besar di kamp pengungsian Jenin.***

Editor: Fitriyatur Rosidah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x