Planet Kerdil Ceres Mempunyai Samudra Luas dengan Kandungan Air Asin di Bawah Tanah

- 17 Agustus 2020, 22:26 WIB
Planet Kerdil Ceres diketahui mempunyai cadangan air asin seluas samudra dibawah permukaan tananahnya yang masih membeku hingga saat ini
Planet Kerdil Ceres diketahui mempunyai cadangan air asin seluas samudra dibawah permukaan tananahnya yang masih membeku hingga saat ini /NASA/JPL-CalTech/UCLA/MPS/DLR/IDA/

SEMARANGKU - Plamet kerdil yang bernama Ceres ternyata mempunyai kandungan air asin seluas samudra yang terletak dibawah tanah planet tersebut.

Planet Ceres merupakan objek terbesar di sabuk asteroid antara Mars dan Jupiter, dan dia seperti "dunia samudra" dengan cadangan atau tangki besar air asin di bawah permukaannya yang dingin. Setidaknya itulah yang dikatakan para ilmuwan yang menemukan temuan ini ketika meneliti planet kerdil ini sebagai kemungkinan pos terdepan tempat tinggal baru.

Penelitian yang diterbitkan pada hari Senin ini berdasarkan data yang diperoleh oleh pesawat ruang angkasa NASA Dawn, yang terbang sedekat 22 mil (35 km) dari permukaan pada tahun 2018. 

Baca Juga: Presiden Israel Undang Pemimpin Uni Emirat Arab ke Yerusalem, Palestina Merasa Dikhianati

Baca Juga: Innova TRD Sportivo Limited dan Sienta Welcab Diluncurkan Toyota Bersamaan HUT RI ke-75

Penelitian ini juga memberikan pemahaman baru tentang Ceres, termasuk bukti yang menunjukkan bahwa ia tetap aktif secara geologis dengan gunung berapi yang mengeluarkan bahan es atau Cryovolcanism.

Tentunya dengan adanya penemuan ini dapat dikonfirmasi jika ada keberadaan reservoir bawah permukaan air asin atau air yang diperkaya garam, sedangkan sisa-sisa lautan di bawah permukaan yang luas telah secara bertahap membeku.

“Hal ini mengangkat Ceres ke status 'dunia samudra' (Ocean World), mengingat bahwa kategori ini tidak mengharuskan samudra menjadi global,” kata ilmuwan planet dan peneliti utama Dawn, Carol Raymond.

Baca Juga: Planet Mirip Bumi di Temukan Astronom, Planet Nibiru Atau Super Earth?

Halaman:

Editor: Heru Fajar

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x