Gambaran Suram Umat Manusia, Krisis Iklim Menjadi Penyumbang Terbesar Kehancuran Dunia

- 1 September 2021, 17:15 WIB
 Foto ilustrasi, para ilmuwan melukiskan gambaran suram umat manusia bagaimana krisis iklim menjadi penyumbang terbesar menuju kehancuran dunia/pixabay/Tumisu   
Foto ilustrasi, para ilmuwan melukiskan gambaran suram umat manusia bagaimana krisis iklim menjadi penyumbang terbesar menuju kehancuran dunia/pixabay/Tumisu   /

 

SEMARANGKU – Para ilmuwan memperingatkan kehancuran dunia akan segera terjadi jika manusia tidak mengatasi krisis iklim.

Ilmuwan telah melukiskan gambaran suram umat manusia bagaimana krisis iklim menjadi penyumbang terbesar menuju kehancuran dunia.

Mereka menegaskan bahwa krisis iklim akan menghasilkan penderitaan yang tak terhitung bagi umat manusia.

 Baca Juga: Disaat Ilmuwan Peringatkan Kode Merah Krisis Iklim, Indonesia Sibuk dengan Tambang Batu Baranya

Para ilmuwan mengatakan meskipun krisis iklim tidak secara langsung menyebabkan peristiwa kepunahan, tetapi dapat memainkan peran besar kehancuran.

Krisis iklim menyebabkan kelangkaan makanan dan air yang berpotensi memicu keruntuhan masyarakat dan memicu konflik global.

“Tidak ada alasan untuk membesar-besarkan ancaman iklim. Kebenarannya cukup buruk dan cukup alasan untuk mengambil tindakan dramatis,” kata Profesor Michael Mann dari studi ilmu atmosfer di Universitas Negeri Pennsylvania, dikutip dari Express 31 Agustus 2021.

Profesor Mann percaya peningkatan suhu global 3 oC menyebabkan runtuhnya infrastruktur sosial yang memicu kerusuhan dan konflik besar-besaran.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah