Ganjar Pranowo Undang Veteran Naik Podium Saat Upacara HUT RI ke-75, Mereka Spesial

- 17 Agustus 2020, 11:58 WIB
Ganjar Pranowo saat mempersilahkan Veteran Munadjat naik podium di Upacara HUT RI ke-75 di Jawa Tengah
Ganjar Pranowo saat mempersilahkan Veteran Munadjat naik podium di Upacara HUT RI ke-75 di Jawa Tengah /Humas Prov Jateng/

SEMARANGKU - Ada sebuah kejadian yang tak biasa ketika Ganjar Pranowo memimpin Upacara HUT RI ke-75, veteran diajak naik podium upacara. Ganjar Pranowo menganggap mereka spesial.

Setiap Upacara HUT RI ke-75 kehadiran para pejuang veteran kemerdekaan dalam upacara HUT RI biasanya hanya sebagai tamu undangan. Namun Gubernur Jateng Ganjar Pranowo membuat kejutan dengan mengundang veteran naik podium inspektur upacara.

Kejadian ini berawalnya saat upacara HUT RI ke-75 di halaman Kantor Gubernur Jateng, Senin (17/8/2020) berjalan seperti biasa. Ganjar Pranowo sebagai inspektur upacara membacakan amanat tentang sosok Mbah Padmo Darsono, warga Dusun Girpasang, Klaten. Di akhir pembacaan amanat, Ganjar menengok ke belakang, ke arah tamu undangan.

Baca Juga: Kisah Inspiratif Ganjar Pranowo dan Dengkul Mbah Padmo di Upacara 17-an

Baca Juga: Inter Milan vs Shakhtar Donetsk: Link Live Streaming dan Statistik Pertandingan Terakhir Kedua Tim

“Di ulang tahun ini rasanya sangat jarang kita mendengar apa kata veteran, apa yang dirasakan beliau. Dalam kesempatan yang baik ini saya mengundang senior kita, veteran kita untuk naik ke podium ini, saya persilahkan,” kata Ganjar.

Otomatis para peserta upacara dan sejumlah pejabat dan peserta upacara nampak terkejut dengan permintaan Ganjar Pranowo. Oleh sebab permintaan itu tidak ada dalam tata urutan upacara yang telah disusun.

Salah satu veteran kemudian berdiri dan berjalan ke arah Ganjar. Satu petugas upacara nampak menggandeng veteran itu yang diketahui bernama M Amin Munadjat, Ketua Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Jateng.

Baca Juga: 15 Ucapan HUT RI ke-75 yang Cocok untuk dibagikan ke Status WhatsApp

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x