Pembacokan Anggota Polisi di Karanganyar Masih Dalam Penyelidikan, Pelaku Meninggal Dunia

- 22 Juni 2020, 10:10 WIB
Kapolda Jateng Irjen Pol. Ahmad Luthfi (tengah) menjelaskan kronologi aksi pembacokan oleh orang tak dikenal yang menyasar Wakapolres Karanganyar, Minggu 21 Juni 2020.
Kapolda Jateng Irjen Pol. Ahmad Luthfi (tengah) menjelaskan kronologi aksi pembacokan oleh orang tak dikenal yang menyasar Wakapolres Karanganyar, Minggu 21 Juni 2020. /ANTARA/Bambang Dwi Marwoto

"Saat itu anggota Polres Karanganyar sedang melaksanakan kegiatan Susur Gunung Lawu di Cemoro Kandang, Tawangmangu. Kemudian muncul orang tak dikenal (OTK) yang menyerang Wakapolres menggunakan sabit," ungkap Kapolda Jawa Tengah, Irjen. Pol. Drs. Ahmad Luthfi, S.H., S.St., M.K. saat membesuk personel yang terluka di RSUD Karanganyar.

 Baca Juga: Ketika Presiden Amerika, Donald Trump Hanyalah Sebuah Biola Bagi Vladimir Putin

Menurutnya, saat terjadi penyerangan, oleh anggota sempat ditangkis menggunakan tongkat pendaki, namun tangan kirinya terkena sabetan sabit. Begitu pula driver Wakapolres yang berupaya membantu juga terkena sabetan, yang menyebabkan luka sobek di leher sebelah kanan dan punggung.

"Alhamdulillah pelaku berhasil dilumpuhkan dengan 3 tembakan," jelasnya.

Kapolda juga menambahkan bahwa pelaku meninggal dunia karena kehabisan darah, dan korban dari Polri maupun masyarakat sipil dirawat di RSUD Karanganyar.

 Baca Juga: Pertama di Indonesia, Kini Netflix Sudah Bisa Ditonton di TVRI

"Sejauh ini belum diketahui identitas dan dugaan motif pelaku. Masih dalam penyelidikan," tutup Kapolda. ** (Kurniawan/LensaPurbalingga)

Halaman:

Editor: Heru Fajar

Sumber: Lensa Purbalingga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x