Pemudik yang Pulang ke Solo Langsung Karantina 14 Hari, FX Rudy: Kalau Dibledoske Rugi Masyarakatnya

- 11 Desember 2020, 17:23 WIB
Wali Kota Solo, FX. Rudy meninjau tempat untuk karantina pemudik Natal dan Tahun Baru di wilayah Surakarta.
Wali Kota Solo, FX. Rudy meninjau tempat untuk karantina pemudik Natal dan Tahun Baru di wilayah Surakarta. /Foto: Humas Pemkot Solo/Rizal At./

Baca Juga: BTS Ungkap Rasanya Disejajarkan dengan The Beatles, V dan RM Kompak Beri Jawaban Ini

Sebelumnya, Pemkot Surakarta mengambil langkah tegas soal antisipasi penyebaran Covid-19 saat libur panjang akhir tahun.

Pemudik yang masuk ke Solo harus mau dikarantina di Solo Technopark Jebres. Surat hasil swab test tidak berlaku. Semua harus mau dikarantina selama 14 hari.

Telah disediakan lebih dari 60 tempat tidur yang nyaman dengan ruangan berpendingin udara dan berventilasi sehat untuk tempat karantina. Ruangan juga dilengkapi dengan loker dan partisi.

Baca Juga: Kini Berstatus Tersangka, Pihak Habib Rizieq Datangi Polda Metro Jaya untuk Ini, Sebelumnya Mangkir

Baca Juga: BTS Rilis Video Musik Dynamite Versi Holiday Remix yang Meriah dan Ceria, ARMY Bisa Cek di Sini

Mengenai Benteng Vastenburg yang awalnya disiapkan untuk karantina, terpaksa batal karena tidak memenuhi persyaratan.

Sebab, ada beberapa bagian bangunan yang rusak sehingga bisa mengancam keselamatan pemudik yang dikarantina.

Meski begitu, Benteng Vastenburg tetap digunakan untuk tempat memberi sanksi bagi masyarakat yang melanggar protokol kesehatan. Yakni membersihkan parit dan rumput di benteng peninggalan Belanda tersebut. ***

Halaman:

Editor: Heru Fajar

Sumber: AntaraNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x