Bukan Lulusan Akpol, Kapolda Jateng Ahmad Luthfi Calon Kuat Kapolri?

1 Desember 2020, 05:20 WIB
Kapolda Jateng Irjen. Pol. Drs. Ahmad Luthfi, S.H., S.St.M.K. /Pikiran Rakyat/

SEMARANGKU – Irjen Pol Ahmad Luthfi disebut-sebut sebagai salah satu calon Kapolri 2021 menggantikan Jenderal Pol Idham Aziz.

Padahal, Ahmad Luthfi yang kini menjabat sebagai Kapolda Jateng bukan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol).

Meski begitu, nama Ahmad Luthfi pantas disejajarkan dengan kandidat lain calon Kapolri.

Baca Juga: KLIK www.pln.co.id, Ini Cara Dapat Token Listik Gratis PLN Bulan Desember dari HP!

Baca Juga: Lagu Life Goes On BTS Raih Peringkat 1 Chart Billboard Hot 100, Dynamite Bertahan Tak Mau Kalah

Ada beberapa sosok lulusan Akpol yang belakangan disebut-sebut punya kans besar untuk menggantikan kapolri 2020.

Sebut saja mantan Kapolda Metro Jaya yang kini menjabat Wakapolri Gatot Edi, mantan Kapolda Banten Irwasum Agung Budi, Kepala BNPT Boy Rafli, hingga Kabaintelam Ryco Amelza Dahniel yang juga matantan Kapolda Jateng.

Salah satu alasan Ahmad Luthfi menjadi kans kuat menjadi calon kapolri 2021, karena perjalanan kariernya terbilang mulus.

Baca Juga: Pembelajaran Tatap Muka Hanya untuk Sekolah yang Memenuhi Syarat Berikut Ini

Baca Juga: Alhamdulillah, Insentif Tenaga Kesehatan Sudah Cair, Totalnya Rp5,5 Triliun

Ahmad Luthfi merupakan lulusan Sepamilsuk Polri tahun 1989. Perwira tinggi Polri ini punya banyak pengalaman di bidang intel.

Nama Ahmad Luhfi yang kini jendral bintang dua ini mulai moncer sejak menjadi Wakapolda Jateng, 8 Maret 2018 silam.

Kemudian, pria kelahiran Surabaya, 22 November 1966 ini dilantik sebagai Kapolda Jateng pada 1 Mei 2020.

Baca Juga: Akankah Joe Biden Kembali pada Kesepakatan Nuklir Iran Usai Ilmuwan Mohsen Fakhrizadeh Terbunuh?

Baca Juga: Taati Perintah Presiden Soekarno, Fadli Zon: Stop Beri Visa untuk Warga Israel!

Waktu itu, Ahmad Luthfi menggantikan Komjen Pol Ryco Amelza Dahniel yang ditunjuk menjadi Kepala Badan Intilejen dan Keamanan (Kabintelam) Polri.

Sebelum menjadi Wakapolda Jateng, Ahmad Luthfi pernah menjadi Kapolres Batang. Pada 2010, dia didapuk menjadi Wadir Intelkam Polda Jateng.

Setelah sekitar satu tahun menjabat sebagai Wadir Intelkam Polda Jateng, dia pindah ke Surakarta, menjadi wakapolresta di sana.

Baca Juga: Tiba-tiba Minta Doa, Ternyata Ini Kondisi Wagub DKI Jakarta Riza Patria Terbaru

Baca Juga: KTP Muncul di eform.bri.co.id/bpum BLT UMKM Rp2,4 Juta Langsung Cair, Ini Cara Daftar Banpres BPUM

Jabatan Ahmad Luhfi menjadi Wakapolresta Surakarta cukup lama. Sekitar empat tahun.

Baru pada tahun 2015, dia dipercaya menjadi Kapolresta Surakarta.

Kemudian, dua tahun setelah itu, karena keahliannya di bidang intel terbilang mumpuni, ditunjuk menjadi Analis Kebijakan Madya bidang Sosbud Baintelkam Polri pada 2017.

Baca Juga: Presiden Jokowi Sentil Jawa Tengah dan Jakarta Usai Kasus Aktif Covid-19 Indonesia Meroket

Baca Juga: Tragis, TKW Tewas dan Ditemukan Dalam Koper di Mekkah, Dibunuh Orang Arab?

Dari Baintelkam Polri, Ahmad Luhtfi bergabung dengan Polda Jateng menjadi wakil kepala.

Jika dilihat dari riwayat bergabung dengan Polri, nama Ahmad Luthfi pantas menjadi calon kapolri. ***

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler