AWAS, Ketahui Penyebab Insentif Kartu Prakerja Gelombang 10 Tak Cair, Pastikan Dirimu Terhindar

- 2 Oktober 2020, 20:00 WIB
Insentif Kartu Prakerja Gelombang 10 Gagal Cair Karena Sertifikat Tidak Muncul
Insentif Kartu Prakerja Gelombang 10 Gagal Cair Karena Sertifikat Tidak Muncul /Semarangku.com

SEMARANGKU – Pendaftar kartu prakerja gelombang 10 bisa melakukan pengecekan hasil seleksi pengumuman kartu prakerja gelombang 10 meskipun Kartu Prakerja belum merilisnya.

Sebagaimana diketahui bahwa gelombang 10 merupakan gelombang terakhir karena kuota penerima tahun 2020 telah penuh. Hal ini telah disebutkan oleh Menko Perekonomian Airlangga Hartarto.

Salah satu manfaat dari program ini adalah penerimanya akan mendapat insentif kartu prakerja. Sayangnya, dana insentif tidak bisa masuk karena beberapa hal.

Baca Juga: Terkendala Dapatkan Token Listrik Gratis? Ikuti Cara Berikut Ini

Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Batal TC di Turki, Iwan Bule Beberkan Alasannya!

Bagi penerima kartu prakerja gelombang 10 penting untuk mengetahui penyebab gagalnya insentif kartu prakerja cair ke rekening atau e-wallet.

Penerima manfaat kartu prakerja akan mendapat sms pemberitahuan lolos atau tidak di seleksi kartu prakerja jika dirinya telah ditetapkan sebagai penerima kartu prakerja.

Pengecekan juga bisa dilakukan dengan mengunjungi web prakerja lalu masuk ke akun atau dashboard prakerja di hari pengumuman.

Baca Juga: Batas Pembelian Pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 6 Berakhir Hari ini, Yuk Segera Beli!

Baca Juga: Anti Ribet, Cara Mengecek Pengumuman Kartu Prakerja Gelombang 10, Pastikan Anda Masuk Disini

Dikutip dari web Kartu Prakerja, insentif pelatihan gagal dicairkan jika penerima manfaat Kartu Prakerja memenuhi kondisi ini

  1. Belum mengisi ulasan pada lembaga pelatihan.

  2. Belum memberikan penilaian terhadap lembaga pelatihan.

  3. Nomor rekening atau akun e-wallet yang didaftarkan pada Kartu Prakerja tidak aktif.

  4. Akun e-wallet belum di-upgrade atau melakukan KYC (verifikasi KTP dan swafoto).

  5. Data KTP dan swafoto yang didaftarkan pada e-wallet tidak sesuai dengan yang didaftarkan pada akun Kartu Prakerja.

Baca Juga: GAMPANG, Cara Proses Insentif Kartu Prakerja Rp 2,4 Juta dan Bonusnya, Penuhi Kondisi Ini

Baca Juga: Cara Mengisi Survei Evaluasi Kartu Prakerja Gelombang 10 Agar Dapat Insentif Tambahan 3 Kali Lipat

Ada dua jenis insentif yang perlu diketahui, yaitu insentif pelatihan dan survey. Besaran insentif pelatihan yaitu Rp 600.000 (anggaran tahun 2020)  yang diberikan per bulan selama 4 bulan.

Insentif survey keberkerjaan besarannya yaitu Rp 50.000 per survey (anggaran tahun 2020) dan akan diadakan 3 kali survey.

Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian mengungkapkan bahwa per tanggal 25 September 2020 pukul 09.00 WIB, jumlah pendaftar prakerja mencapai 30.044.167 orang.

Baca Juga: Syarat dan Cara Mengisi Survei Kartu Prakerja Gelombang 10, Yuk Ikuti Biar Dapat Insentif Rp50 Ribu

Baca Juga: Insentif Kartu Prakerja Gelombang 10 Gagal Cair Karena Sertifikat Tidak Muncul? Segera Lakukan Ini

Jumlah ini enam kali lipat lebih besar dari kuota penerima tahun 2020 yang diperuntukkan untuk 5.597.183 orang.

Pendaftar berasal dari semua kabupaten atau kota di seluruh Indonesia. Minat yang besar menunjukkan kebutuhan masyarakat terhadap program ini.***

Editor: Heru Fajar

Sumber: prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah