Menag Akan Kaji Usulan Idul Adha Libur 2 Hari dari Muhammadiyah, Menag: Nanti Kita Kaji Dulu

- 15 Juni 2023, 09:43 WIB
Menag Akan Kaji Usulan Idul Adha Libur 2 Hari dari Muhammadiyah, Menag: Nanti Kita Kaji Dulu
Menag Akan Kaji Usulan Idul Adha Libur 2 Hari dari Muhammadiyah, Menag: Nanti Kita Kaji Dulu /Pixabay/Konevi/

SEMARANGKU - Menteri Agama (Menag), Yaqut Cholil Qoumas menyatakan akan mengkaji usulan dari Sekretaris Umum PP Muhammadiyah terkait libur 2 hari di hari raya Idul Adha.

"Nanti kita kaji dululah itu," kata Yaqut di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Selasa (13/6).

Bukan tanpa alasan, Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Mu'ti dalam acara Pengukuhan Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan 'Aisyiyah Kota Surakarta Periode 2022-2027 di Wisma Batari Surakarta, Rabu kemarin mengatakan bahwa alasan dari usulan tersebut dikarenakan kemungkinan besar Muhammadiyah dengan Pemerintah akan berbeda waktu pelaksanaan Idul Adha. 

Baca Juga: Baim Wong Ungkap Alasan Batal Berangkat Haji Tahun Ini ; Anggap Saja Allah Membatalkan Saya Berangkat! 

Berdasarkan Maklumat Pimpinan Pusat Muhammadiyah Nomor 1/MLM/I.0/E/2023 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadan, Syawal, dan Zulhijah 1444 H, tanggal 1 Zulhijah 1444 H jatuh pada hari Senin, 19 Juni 2023. 

Jadi, Hari Raya Idul Adha atau 10 Zulhijah 1444 H akan jatuh pada hari Rabu, 28 Juni 2023. Keputusan ini berdasarkan kriteria Hisab Hakiki Wujudul Hilal yang dipegang Muhammadiyah.

Akan adanya perbedaan waktu hari raya Idul Adha karena standar hilal menurut pemerintah dengan Muhammadiyah berbeda sehingga dipastikan akan ada perbedaan sehingga Abdul Mu'ti mengusulkan libur 2 hari.

Standar derajat yang dipakai Muhammadiyah untuk menentukan kemunculan hilal adalah sebesar 2°, berbeda dengan pemerintah yang menggunakan acuan dari kesepakatan negara-negara muslim di Asia Tenggara yaitu 3°.

"Jadi liburnya dua hari, yaitu tanggal 28 atau 29 Juni 2023. Saya kira yang pegawai negeri setuju itu. Ini usul, Pak Wakil Wali Kota, karena pernah ada warga Muhammadiyah yang menjadi ASN tidak ikut Lebaran (Idul Adha) karena harus pergi ke kantor," ucap Mu'ti di depan Wakil Walikota Solo.

Halaman:

Editor: Fitriyatur Rosidah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x