Pernah Kawal Ir Soekarno, A Yani dan Jendral Soedirman, Pahlawan Ini Berjuang Demi Tempat Tinggal

- 19 Agustus 2020, 13:22 WIB
Gubernur Ganjar Pranowo menemui Sunjoto, veteran penerima empat bintang lencana dari pemerintah di rumah tinggalnya di Semarang, Rabu (19/8). Kapten Sanjoto pernah kawal Ir Soekarno, A Yani, Jenderal Soedirman kini Dia masih berjuang untuk kejelasan rumah tinggalnya.
Gubernur Ganjar Pranowo menemui Sunjoto, veteran penerima empat bintang lencana dari pemerintah di rumah tinggalnya di Semarang, Rabu (19/8). Kapten Sanjoto pernah kawal Ir Soekarno, A Yani, Jenderal Soedirman kini Dia masih berjuang untuk kejelasan rumah tinggalnya. /Humas Prov Jateng/

SEMARANGKU - Pahlawan Kemerdekaan asal Semarang sempat menjadi pengawal Ir Soekarno, Jenderal A Yani dan Jenderal Besar Soedirman, namun hingga kini dirinya masih berjuang untuk tempat tinggal yang dipakainya saat ini.

Namanya adalah Kapten Sanjoto yang kini menempati rumah persinggahan petinggi PKI, DN Aidit, namun hingga sekarang belum bisa memiliki dan tidak jelas statusnya. Mendengar hal itu Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo siap membantu kesulitannya.

Kapten Sanjoto adalah seorang pahlawan kemerdekaan yang berasal dari Semarang. Kisah heroik perjuangan banyak ia ceritakan pada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan sempat curhat soal rumah yang ditinggalinya sekarang yang merupakan bekas rumah DN Aidit petinggi PKI saat itu.

Baca Juga: Spesifikasi Realme C12, Alternatif Ponsel Entry Level Dengan Harga di bawah 2 Juta

Baca Juga: Doa Buka Puasa yang diriwayatkan Abu Dawud, Lengkap dengan Latin dan Terjemahannya

Usia Kapten Sanjoto sudah memasuki 90 tahun, namun soal ingatan jangan ditanya, masih jelas dan fresh. Kisah-kisah heroik saat melawan penjajahan Belanda dan Jepang masih sangat tajam. Kakek yang sudah memikul senjata melawan penjajah di usia 12 tahun itu nampak lancar saat menceritakan kisahnya itu kepada Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Pada hari Rabu pagi 19 Agustus kemarin, Kapten Sanjoto mendapat tamu istimewa. Rumahnya didatangi orang nomor satu di Jawa Tengah. Usai sepedaan keliling Kota Semarang, Ganjar menyempatkan mampir di rumah Kapten Sanjoto.

Saat Ganjar Pranowo bertandang kerumahnya, Kapten Sanjoto dengan bangga memperlihatkan foto-foto masa mudanya. Termasuk saat bertugas mengawal Presiden Soekarno hingga Jenderal Ahmad Yani.

Baca Juga: Single Blackpink dan Selena Gomez dikabarkan Bocor! Ini yang Dilakukan YG Entertainment

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x