Jokowi Tunjuk Muhadjir Effendy Sebagai Plt Menpora di Denpasar Bali Setelah Zainudin Amali Mundur

- 14 Maret 2023, 14:51 WIB
Jokowi Tunjuk Muhadjir Effendy Sebagai Plt Menpora  di Denpasar Bali Setelah Zainudin Amali Mundur
Jokowi Tunjuk Muhadjir Effendy Sebagai Plt Menpora di Denpasar Bali Setelah Zainudin Amali Mundur /Instagram /

 

SEMARANGKU - Presiden Joko Widodo, telah menerima surat pengunduran diri Menteri pemuda dan olahraga (Menpora), Zainudin Amali. Jokowi mengatakan telah menyetujui pengunduran diri Amali dan menunjuk Muhadjir Effendy sebagai Plt Menpora.

Penunjukkan Pelaksana tugas (Plt) kepada Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy, disampaikan Jokowi usai meresmikan Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Kesiman Kertalangu, di Denpasar, Bali, pada Senin, 13 Maret 2023.

“Menpora tadi pagi sudah bertemu saya. Surat pengunduran dirinya sudah disampaikan ke Setneg dan tadi saya sudah menyetujui,” kata Jokowi kepada wartawan. 

Baca Juga: Kondisi Rumput di Stadion GBK Memprihatinkan usai Konser BLACKPINK, Erick Thohir Larang Pengelola Gelar Event

“Penggantinya ditunggu saja, nanti segera kita putuskan. Tapi sekarang sudah di-Plt-kan, Plt-nya Pak Menko PMK,” ucapnya.

Zainudin Amali yang terpilih sebagai wakil ketua umum PSSI bersama Ratu Tisha, akan membantu Ketua Umum PSSI, Erick Thohir untuk membenahi sepak bola Indonesia. 

Sebelumnya, Zainudin Amali telah bertemu Presiden di Istana Merdeka, bersama para pengurus PSSI yang baru pada 20 Februari 2023. 

Di kesempatan tersebut ia mengatakan telah mendapat izin dari Jokowi untuk berkonsentrasi pada sepak bola nasional.

“Saya sudah dapat izin dari Bapak Presiden untuk konsentrasi dan fokus mengurus sepak bola,” ujar Zainudin Amali.

Sementara itu, PSSI tengah bersiap untuk menjadi tuan rumah FIFA Match Day, melawan Timnas Burundi pada 25 dan 28 Maret 2023, dan perhelatan Piala Dunia U-20 2023 pada 21 Mei-11 Juni 2023.

Pertandingan timnas senior melawan Burundi akan dilaksanakan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Stadion ini dinilai siap dengan fasilitas penunjang yang lengkap seperti lahan parkir, akses ke stadion, dan lain-lain. 

Burundi menempati peringkat 141, sementara Indonesia di peringkat 151 FIFA. Indonesia diharapkan dapat meraih dua kemenangan untuk menaikkan peringkat FIFA di edisi ranking bulan depan. 

Sedangkan perhelatan Piala Dunia U-20 2023 dijadwalkan akan digelar di enam stadion di enam lokasi berbeda.

Baca Juga: Mudik Gratis Lebaran 2023 dari Kemenhub, Ini Jumlah Kuota dan Cara Pendaftarannya

Keenam stadion tersebut adalah Stadion Kapten I Wayan Dipta (Bali), Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Gelora Sriwijaya (Palembang), Stadion Manahan (Solo), dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya).

Turnamen Piala Dunia U-20 2023 akan diikuti 24 negara, dan Bali dipercaya sebagai tuan rumah penyelenggaraan pengundian pertandingan dan pembagian grup turnamen, yang akan digelar di Gedung Ksirarnawa Taman Budaya Art Center, Denpasar, pada 31 Maret 2023.***

Editor: Fitriyatur Rosidah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x