Fakta Rentetan Kejadian KKB Egianus Kogoya Tembak Mati Anak Kepala Kampung Pimbinom di Papua

- 7 Maret 2023, 11:00 WIB
ilustrasi Fakta Rentetan Kejadian KKB Egianus Kogoya Tembak Mati Anak Kepala Kampung Pimbinom di Papua
ilustrasi Fakta Rentetan Kejadian KKB Egianus Kogoya Tembak Mati Anak Kepala Kampung Pimbinom di Papua /pixabay/

 

 

SEMARANGKU – Berikut fakta kejadian KKB Egianus menembak mati anak Kepala Kampung Pimbinom.

KKB pimpinan Egianus Kogoya kembali beraksi tidak hanya menyandera pilot susi air, kali ini mereka membunuh anak kepala Kampung Pimbinom, Papua Pegunungan, berinisial MT.

Berdasarkan laporan yang diterimanya, Komandan Satgas Damai Cartenz 2023, Kombes Pol. Faizal Rahmadani, mengatakan jika pembunuhan tersebut terjadi sekitar satu minggu lalu saat laporan adanya penembakan itu diterimanya.

Pembunuhan dilakukan karena ayah korban menolak membantu KKB untuk memberikan bantuan berupa makanan.

Baca Juga: Taiwan Siaga Ancaman Militer China Masuk ke Wilayahnya

"Kepala Kampung Pimbinom, ST, tidak bersedia membantu kelompok Egianus Kagoya yang datang ke kampungnya untuk meminta bahan makanan sehingga anak MT yang berusia sekitar 6-8 tahun dibunuh. Egianus Kogoya yang membunuh MT karna orang tuanya tidak mau memberikan bantuan makanan," ujar Kombes Faizal.

Setelah mengetahui kabar adanya penembakan oleh KKB, Satgas Damai Cartenz 2023 kemudian melakukan penjejakan terhadap keberadaan KKB Egianus yang sebelumnya membawa pilot Susi Air.

“Selain menemukan pilot Susi Air, kami bertekad menangkap Egianus,” ujar Kepala Ops Satgas Damai Cartenz 2023, Kombes Pol Faizal Ramdani yang juga menjabat sebagai Reskrimum Polda Papua, pada Minggu 5 Maret 2023.

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x