Memperingati Serangan Umum 1 Maret 1494: Kenali Sejarah dan Makna Dibalik Peristiwanya

- 1 Maret 2023, 17:50 WIB
Tentara republik merebut kembali Yogyakarta dalam pertempuran 6 jam yang jadi bagian dari Serangan Umum 1 Maret 1949.
Tentara republik merebut kembali Yogyakarta dalam pertempuran 6 jam yang jadi bagian dari Serangan Umum 1 Maret 1949. /gahetna.nl/

SEMARANGKU - Sejarah Serangan Umum 1 Maret di Yogyakarta yang perlu kita ketahui.

Serangan Umum 1 Maret 1949 merupakan serangan yang dilakukan di kota Yogyakarta yang telah direncanakan dan dipersiapkan dengan baik.

Serangan Umum 1 Maret ini dilakukan pejuang Indonesia terhadap tindakan Belanda yang semena-mena di indonesia.

Peristiwa Serangan Umum 1 Maret 1949 ini memberikan pengaruh besar terhadap penegakan dan kedaulatan Negara Indonesia. 

Baca Juga: 16 Februari Dalam Sejarah, Dari Pelantikan Fidel Castro Hingga Ulang Tahun Valentino Rossi

Berikut adalah sejarah singkat dari peristiwa Serangan Umum 1 Maret 1949 yang dilansir dari Naskah Akademik berjudul Serangan Umum 1 Maret 1949 sebagai Hari Nasional Penegakan Kedaulatan Negara milik Dinas Kebudayaan Daerah Istimewa Yogyakarta. 

Hal yang melatarbelakangi Serangan Umum 1 Maret 1949 ini adalah untuk menghentikan upaya sepihak  Belanda yang tidak mengakui kedaulatan Indonesia. Hal ini ditandai dengan Agresi Militer Belanda 1 dan 2 serta pelanggaran Belanda terhadap Perjanjian Linggarjati dan Perjanjian Renville.

Peristiwa ini diawali dengan perpindahan Ibukota Negara Republik Indonesia dari Jakarta ke Yogyakarta pada 4 Januari 1946 atas usulan Sri Sultan Hamengkubuwono IX karena pasukan sekutu mulai melakukan aksi teror dan melakukan percobaan pembunuhan.

Baca Juga: Jelang Pemilu 2024, Median Dapati Survei 36 Persen Netizen Inginkan Capres Lebih dari 3

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x