Prakiraan Cuaca BMKG: Waspada! Indonesia Akan Diguyur Hujan Disertai Petir

- 25 Mei 2022, 20:50 WIB
Prakiraan Cuaca BMKG: Waspada! Indonesia Akan Diguyur Hujan Disertai Petir
Prakiraan Cuaca BMKG: Waspada! Indonesia Akan Diguyur Hujan Disertai Petir /Pexels/Tanya Gorelova/

SEMARANGKU – Prakiraan cuaca hari ini berdasarkan BMKG sejumlah wilayah di Indonesia akan turun hujan dengan intensitas sedang dan lebat juga disertai petir.

Waspadai sejumlah wilayah di Indonesia hari ini Rabu, 25 Mei 2022 akan diguyur hujan disertai petir menurut BMKG.

Dilansir dari laman bmkg.go.id bahwa sejumlah wilayah di Indonesia akan mengalami turun hujan mulai dari sedang hingga lebat dari barat sampai ke timur yang berpotensi disertai petir.

Kemungkinan turunnya hujan disebabkan oleh beberapa faktor.

Baca Juga: Cek Fakta Benarkah Ada Cuaca di Luar Angkasa? Begini Penjelasan Lapan RI

Adanya pertumbuhan awan tebal dari wilayah barat sampai timur dan gangguan gelombang atmosfer di sekitar Sumatera menjadi faktor yang sangat berpengaruh pada turunnya curah hujan.

Inilah prakiraan cuaca menurut BMKG untuk wilayah Indonesia.

BMKG memperikirakan situasi ini akan berlangsung sekitar dua sampai tiga har ke depan.

1. Pulau Sumatera

Aceh mengalami cuaca yang cerah, sementara Pekan Baru, Padang, Palembang diperkirakan akan diguyur hujan dengan intensitas sedang.

2. Pulau Jawa

Wilayah DKI Jakarta dan Banten berpotensi mengalami hujan ringan hingga sedang, hal yang sama seperti wilayah Jawa bagian tengah dan timur seperti Semarang, Jogjakarta dan Surabaya.

Baca Juga: Hati-hati Cuaca Ekstrim Sebabkan Mahasiswi Meninggal Saat Ikut Kegiatan Mapala, Ini Kronologinya

3. Pulau Kalimantan

Perlu diwaspadai Kalimanta berpeluang mengalami hujan dengan instesitas sedang hinggalebat yang akan disertai petir.

4. Pulau Bali dan Lombok

Denpasar dan mataram akan diguyur hujan ringan hingga sedang, sedangkan wilayah Kupang diselimuti awan.

5. Pulau Sulawesi

Daerah sekitar Manado, Palu, Makasar dan Kendari diperkirakan kondisi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang.

6. Pulau Maluku dan Papua

Wilayah bagia timur Indonesia juga berpotensi akan diguyur hujan ringan dan sedang selama beberapa hari ke depan.

Namun wilayah Ternate berpeluang hujan disertai petir yang perlu diwaspadai.

Itulah ulasan prakiraan cuaca hari ini berdasarkan BMKG untuk wilayah Indonesia.***

 

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah