Polri Izinkan Uji Coba Liga 1 dan 2 dengan Penonton Kapasitas Terbatas

- 15 Desember 2021, 11:26 WIB
Polri Izinkan Uji Coba Liga 1 dan 2 dengan Penonton Kapasitas Terbatas
Polri Izinkan Uji Coba Liga 1 dan 2 dengan Penonton Kapasitas Terbatas /

SEMARANGKU - Polri telah memberikan izin pada PT. Liga Indonesia Baru (LIB). 

Pemberian izin yang diberikan oleh Polri tersebut, berkaitan dengan uji coba penyelenggaraan sepakbola liga 1 dan 2 yang dihadiri penonton secara langsung.

Akan tetapi, pihak Polri tetap menegaskan untuk mengedepankan protokol kesehatan pada pertandingan sepakbola liga 1 dan 2. 

Baca Juga: Maaf! Hanya 3 Golongan Ini yang Bisa Jadi Penerima dari BLT Program Indonesia Pintar atau PIP

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengungkapkan, uji coba itu diberikan izin dengan catatan bahwa kapasitas penonton yang hadir secara fisik dilakukan secara terbatas. 

Terutama apabila mengingat, bahwa saat ini masih terjadi pandemi Covid-19 di Indonesia.

"Polri memberikan izin uji coba penyelenggaraan Liga 1 dan Liga 2 dengan dihadiri penonton yang terbatas," kata Dedi kepada wartawan.

Dedi menjelaskan, pemberian izin dengan penonton terbatas tersebut harus mengedepankan kedisiplinan protokol kesehatan (prokes).

Pihak kepolisian pun akan ikut turun ke lapangan untuk memastikan hal tersebut. 

Halaman:

Editor: Khansa Amirah Rasyida


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x