PPP Lirik Empat Nama untuk Capres 2024, Termasuk Ganjar Pranowo

- 18 Oktober 2021, 20:08 WIB
Ganjar Pranowo menjadi salah satu sosok yang dilirik PPP untuk diusung dalam Pilpres 2024 mendatang.
Ganjar Pranowo menjadi salah satu sosok yang dilirik PPP untuk diusung dalam Pilpres 2024 mendatang. /Dok Humas Prov Jateng

Bisa juga dilakukan di lain kesempatan dengan cara bertemu secara langsung. PPP akan memilih calon yang sesuai nafas perjuangan partai.

Soal nafas partai, Munas Alim Ulama tersebut memutuskan ketetapan yang terdiri dari 4 Bab dan 19 poin.

Lima bab tersebut terdiri dari penguatan jatidiri organisasi dan anggota, moderasi PPP dalam politik, PPP sebagai rumah ulama dan istana umat, Perjuangan PPP di ranah legislasi serta kepemimpinan nasional.

“Kami ingin mempertegas jatidiri dalam berpolitik. Khitoh partai  ini diperjelas dalam munas. Dengan munas ini insyaallah PPP punya pegangan kuat yang dipertegas, diperkuat dengan persetujuan para jamaah, semua sepakat,” katanya.

Beberapa poin penting diantaranya seperti PPP harus melakukan gerakan pemberdayaan sosio-ekonomi secara riil di masyarakat.

PPP harus mengawal dan memastikan RUU larangan minuman beralkohol menjadi UU yang sesuai dengan syariat Islam.

Selanjutnya dalam memberikan dukungan pada calon presiden, PPP berpijak pada ajaran Islam. Berkoalisi dengan partai yang selaras dan senafas dengan visi misi PPP.

Dalam penutupan Waketum DPP PPP Arsul Sani menyampaikan ketetapan hasil Munas Alim Ulama PPP itu akan menjadi pegangan dan rujukan bagi struktural partai.

Apalagi ketika akan putuskan dukungan Capres dan Cawapres maka pendapat Majlis Syariah wajib di dengarkan.

“Jadi pegangan, rujukan. Tapi dalam mengambil keputusan (dukungan Capres-Cawapres) tentu ada alternatif-alternatif. Karena ada syarat 20 persen kursi DPR atau 25 persen suara nasional. Meski punya posisi tawar pada partai lain namun tak bisa semaunya,” kata Arsul Sani. ***

Halaman:

Editor: Mahendra Smg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah