Resmikan Gedung Ponpes Salafiyah Tajul Falah Banten, Kapolri Temu Kangen dengan Ulama Banten

- 11 April 2021, 07:40 WIB
Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo meresmikan gedung baru di Pondok Pesantren Tajul Falah Banten dan berpesan kepada masyarakat luas.
Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo meresmikan gedung baru di Pondok Pesantren Tajul Falah Banten dan berpesan kepada masyarakat luas. /Dok. Humas Polda Jateng/

Kapolri juga mengatakan bahwa, peran dan sentuhan dari Ulama serta tokoh agama di tengah pandemi Covid-19 dewasa ini sangat diperlukan.
Tujuannya adalah agar masyarakat bersama-sama bisa bergandengan tangan dalam memutus mata rantai virus corona.

"Dengan adanya pandemi ini mari kita gandeng tangan bersama sama mengatasi pandemi ini, jauhkan rasa dengki rasa ini dengan yang lain, walaupun negara kita terdiri dari berbagai kemajemukan mari kita semua saudara membangun bangsa ini," kata Kapolri.

Dalam acara peresmian gedung baru Ponpes Salafiyah Tajul Falah tersebut, salah satu ulama Banten mengalungkan serban putih kepada Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo sebagai tanda kedekatan Kapolri dengan ulama Banten.

Kapolri juga berkesempatan untuk menandatangani prasasti sebagai simbol peresmian gedung Pesantren tersebut.***

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x