Satu Kantong Jenazah Korban Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 Ditemukan Lagi, Kini Oleh KN SAR Basudewa

- 11 Januari 2021, 14:54 WIB
Ilustrasi tim Basarnas temukan korban penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh.
Ilustrasi tim Basarnas temukan korban penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh. /Foto: PMJ News/ Fajar/

SEMARANGKU - Brigjen TNI (Mar) Rasman selaku Kepala Bagian Operasi Basarnas melaporkan bahwa pihaknya menemukan satu lagi kantong jenazah korban kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ 182.

Penemuan tersebut merupakan hasil pencarian yang pertama di hari ketiga terkait insiden kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ 182.

KN SAR Basudewa berhasil menemukan satu kantong lagi jenazah korban pesawat Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh di sekitar Kepulauan Seribu.

Baca Juga: WOW! Investasi Netflix di Film dan Drama Korea Capai Angka Lebih dari 750 Miliar Dolar di Tahun 2021

Baca Juga: Waspadai Informasi Hoax Soal Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 di Media Sosial, Polisi Siapkan Pasal Ini

"Pada pencarian dan pertolongan hari ketiga, ini adalah penyerahan barang bukti atau obyek pencarian pertama yang kita terima siang ini,” katanya dikutip dari Antara News.

Pada penemuan jenazah korban kali ini, tim pencari menggunakan Kapal Negara (KN) dan Penyelamatan (search and rescue/SAR) Basudewa.

KN SAR Basudewa tiba di dermaga Jakarta International Container Terminal (JICT) Tanjung Priok Jakarta Utara sekitar pukul 14.17 WIB untuk kemudian menyerahkan satu kantong mayat tersebut kepada tim Disaster Victim Identification (DVI) Polri untuk diidentifikasi.

Baca Juga: Presiden Moon Jae In Sebut BTS, BLACKPINK, dan Film Parasite Memberi Harapan Bagi Seluruh Dunia

Halaman:

Editor: Meilia Mulyaningrum

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x