Gus Yaqut Buat Gebrakan Baru Usai Ditunjuk Jadi Menteri Agama

- 23 Desember 2020, 17:34 WIB
Menteri Agama (Menag) RI baru, Yaqut Cholil Qoumas atau Gus Yaqut.
Menteri Agama (Menag) RI baru, Yaqut Cholil Qoumas atau Gus Yaqut. /ANTARA FOTO/Wahyu Putro A./

Baca Juga: Tips untuk Hadirkan Suasana Natal di Rumah

"Pada saatnya nanti kita lakukan 'breakdown' yang saya sampaikan. Bagaimana Kemenag ini benar-benar menjadikan diri sebagai kementerian semua agama," ucap Menteri Agama.

Agama, kata dia, harus dikembalikan kepada fungsinya yaitu mendamaikan dan menjadi instrumen resolusi konflik semua persoalan.

"Kita menolak agama sebagai sumber konflik dan perpecahan. Semua dimulai dari kementerian ini," kata Gus Yaqut.

Baca Juga: Cara Cek Bansos Tunai Kemensos Rp 300 Ribu Login dtks.kemensos.go.id yang Cair Desember Ini

Baca Juga: Ada BLT Bantuan Modal Usaha Rp 3,5 Juta untuk KPM PKH, Cek Penerima Login dtks.kemensos.go.id

Untuk itu, Yaqut meminta kerja sama dari jajaran Kementerian Agama untuk mewujudkan antidiskriminasi.

"Saya akan minta kerja sama dari bapak ibu sekalian dalam mewujudkan cita-cita terhormat ini dan kita harus membuat sejarah. Kelak sejarah mencatat kita di sini pada sisi yang benar dalam sejarah, yang membuktikan itu kinerja kita pengabdian kepada bangsa dan negara," tandas Gus Yaqut. ***

Halaman:

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x