Alasan Mati Lampu di Wilayah Jakarta, PLN Ungkap Penyebab dan Cara Lapor Jika Ada Masalah

1 November 2020, 15:00 WIB
Ilustrasi listrik dari PLN /susan-lu4esm

* mati lampu atau pemadaman listrik Jakarta atau Jabodetabek

* mati lampu wilayah Jabodetabek

* Penyebab mati lampu atau pemadaman listrik di wilayah Jabodetabek siang ini

SEMARANGKU - Kata "MATI LAMPU" bertengger di puncak daftar trending Twitter setelah beberapa warga wilayah Jakarta atau Jabodetabek mengeluhkan pemadaman listrik atau mati lampu pada siang hari ini, 1 November 2020.

Hingga artikel ini dibuat, sebanyak 23 ribu lebih Tweets tentang mati lampu telah menghiasi tranding Twitter tersebut.

Beberapa warga menanyakan melalui mention akun Twitter PT PLN (Persero) terkait pemadaman listrik.

Baca Juga: Sejumlah Daerah di Jakarta, Depok, dan Bekasi Mati Lampu, Netizen Ngadu Via Twitter

Baca Juga: Giveaway Telkomsel Bagi Uang Tunai Lagi Plus HP Samsung A10s Gratis Tinggal Tukar Poin, Ini Caranya

Menanggapi keluhan warga tersebut, pihak PLN pun memberikan klarifikasinya.

Menurut PLN, penyebab mati lampu atau pemadaman listrik di beberapa wilayah Jabodetabek disebabkan oleh gangguan pada gardu induk di beberapa wilayah.

PLN memaparkan bahwa pihaknya kini sedang melakukan perbaikan dan penanganan secepatnya.

Baca Juga: Lengkap! Daftar Penerima Keringanan Tarif Listrik Nonsubsidi PLN Bulan November, Cek Statusmu!

Baca Juga: Pimpinan Muhammadiyah Daerah Klaten Meninggal Akibat Covid-19

Untuk melihat wilayah Jabodetabek mana saja yang terdampak pemadaman listrik atau mati lampu, bisa dicek secara online melalui situs Pelita dari PLN.

Di situs Pelita akan tampil secara langsung terkait wilayah mana saja yang terjadi pemadaman listrik.

Berikut akses ke situs Pelita: pelita.plnjaya.co.id

Baca Juga: E-Form BRI Login Pakai NIK KTP ke eform.bri.co.id/bpum Dapat Bantuan BLT UMKM BPUM, Langsung Cair!

Baca Juga: Simak Cara Klaim Token Listrik Gratis PLN November 2020 Via WA dan Login pln.co.id

Pihak PLN juga memberikan kesempatan untuk warga agar lapor dan mmengadu jika ada masalah terkait pemadaman listrik baik di rumahnya maupun di wilayahnya.

Untuk cara lapornya sebagai berikut, dilansir dari akun Twitter resmi PT PLN (Persero).

Perihal padam mohon dibantu data melalui DM ke Twitter PT PLN (Persero):

1. Untuk yang padam rumah Kakak saja atau tetangga turut padam?

2. Alamat lokasi (Jln, Kec / Kel, Kab, Kota)

3. Nomor telepon Trims -Dewita

***

Editor: Risco Ferdian

Sumber: PLN

Tags

Terkini

Terpopuler