Fakta Bangunan Tinggi yang Ada di Surabaya, Nomor 1 Jadi Mall Terbesar di Indonesia

11 Februari 2023, 17:26 WIB
Wisata Jalan Tunjungan Surabaya. berikut titik-titik lokasi parkir di Jalan Tunjungan Surabaya /Warta Sidaorjo/Iker

SEMARANGKU - Surabaya merupakan ibu kota Jawa Timur dan dikenal dengan bangunannya yang tinggi dan megah.

Berdirinya bangunan tersebut memiliki maksud tertentu dan untuk kemaslahatan masyarakat. Bahkan, sebagian bangunan dijadikan tempat wisata untuk umum.

Dibalik tinggi dan megahnya bangunan di Surabaya, terdapat keunikan dan keunggulan tersendiri yang tidak ditemukan di kota lain.

Berikut beberapa bangunan dan fakta uniknya.

Baca Juga: Kumpulan Fakta: Gempa Turki dan Beberapa Bencana Terburuk Abad Ini, Ada Indonesia Juga

1. Pakuwon Mall

Pakuwon Mall Surabaya mendapat gelar sebagai mal terbesar pertama di Indonesia. Mall ini telah berdiri tahun 2003 dengan nama Supermal Pakuwon Indah. Pakuwon Mall merupakan pusat perbelanjaan dan hiburan yang paling ramai di Surabaya Barat.

Pada Februari 2017, Pakuwon Mall menjadi pusat perbelanjaan kelas dunia dengan lebar seluas 80.000 m² yang dirancang oleh DP Architect Singapore untuk desain yang mewah.

Baca Juga: Cek 7 Fakta Menarik Jalan Tol Bali-Mandara Yang Jarang Diketahui, Baru Tahu?

2. Tunjungan Plaza

Tunjungan Plaza merupakan mall terbesar kedua setelah Pakuwon Mall di Indonesia. Mall ini telah dibangun sejak tahun 1986 yang berada di Surabaya Pusat dan dikembangkan oleh PT Pakuwon Jati, Tbk.

Tunjungan Plaza terdiri dari enam mall yang semakin diperluas lebih dari 175.000 m² dengan total outlet melebihi 600 tempat. Tujuan pembentukan mall ini ialah sebagai pusat hibuan dan perbelanjaan, bisnis dan perkantoran, hotel dan sebagai ruang hunian.

Selain menghadirkan merk internasional, tempat ini memiliki 2 department store utama yaitu Matahari dan Sogo.

3. Ciputra World

Ciputra World dibangun dengan konsep Superblok yang berlokasi di CBD Mayjen Sungkono Surabaya. Bangunan ini menjadi superblok terbesar di Indonesia yang didirikan diatas lahan seluas 9 hektar.

Superblok yang dimiliki meliputi Mall Ciputra World, Ciputra World Hotel, Skyloft-SOHO, dan The Voila Apartment. Ide desain superblok didapatkan dari DP Architect Singapura yang telah menciptakan superblok di berbagai kota di dunia.

4. Jembatan Suramadu

Jembatan yang menghubungkan surabaya dan madura ini dijuluki sebagai jembatan terpanjang di Indonesia dengan panjang 5.438 meter dengan lebar 30 meter dan tinggi 146 meter.

Pembangunan ini dimulai pada masa jabatan Presiden Megawati Soekarnoputri dan diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada tahun 2009.

Sepanjang melintasi jembatan ini, anda bisa melihat hamparan laut yang berwarna biru dengan langit dengan warna yang sama. Pemandangan ini semakin bagus ketika anda melewati jembatan Suramadu menjelang sunrise dan sunset.

Itulah beberapa fakta tentang bangunan yang ada di Surabaya. Berminat untuk berkunjung?***

Editor: Heru Fajar

Tags

Terkini

Terpopuler