Kulit Wajah Kamu Kering? Gunakan Masker Lidah Buaya dan Ketahui Bagaimana Cara Pembuatannya

- 9 April 2023, 14:42 WIB
Kulit Wajah Kamu Kering? Gunakan Masker Lidah Buaya dan Ketahui Bagaimana Cara Pembuatannya
Kulit Wajah Kamu Kering? Gunakan Masker Lidah Buaya dan Ketahui Bagaimana Cara Pembuatannya /Pixabay/

SEMARANGKU - Kulit wajah kering merupakan masalah kesehatan kulit. Dalam hal ini masker lidah buaya dapat menjadi solusi untuk mengatasinya.

Sehingga perlu untuk kamu ketahui bagaimana cara pembuatan masker lidah buaya.

Bagi kamu yang memiliki kulit wajah kering, bisa jadi kulit kamu kekurangan minyak untuk menjaga kelembapannya, dilansir dari healtyline.com.

Selain itu penyebab kulit wajah kering juga bisa dikarenakan suhu, udara dan perawatan yang salah, jadi banyak faktor.

Baca Juga: Dibalik Tampilan Klimis dan Rapi, Pomade Ternyata Punya 5 Efek Buruk bagi Kesehatan Rambut Pria

Pada kondisi yang parah, kulit wajah yang kering akan bersisik, pecah-pecah, gatal dan mengelupas. Tentu ini tidak bisa dibiarkan.

Dalam banyak kasus, pengobatan dan perawatan rumahan bisa mengatasi kulit wajah yang kering. Seperti menggunakan masker bahan alami dari tanaman lidah buaya, ini merupakan solusi yang tepat. 

Diketahui bahwa lidah buaya memiliki kandungan gizi yang melimpah, vitamin, kalsium, kalium, magnesium, besi, natrium, asam amino, kromium dan berbagai jenis enzim.

Secara spesifik lidah buaya dapat menjadi antifungal, antiseptik dan dapat memberikan sensasi dingin serta sejuk pada kulit, disadur dari yankes.kemkes.go.id

Halaman:

Editor: Fitriyatur Rosidah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x