Kenali Ciri-Ciri, Penyebab dan cara Mencegah Telinga Budek Menurut dr. Saddam Ismail

- 10 Maret 2023, 18:05 WIB
Penyebab telinga budek
Penyebab telinga budek /Pixabay/mikes/

SEMARANGKU - Yuk kenali penyebab dan cara mencegah telinga budek atau tuli demi menjaga kesehatan tubuh.

Di bawah ini akan dijelaskan cara mengenali penyebab hingga mencegah telinga budek.

Telinga budek atau tuli seringkali dirasakan oleh orang yang sudah tua atau sepuh, meskipun sudah berbicara dengan nada yang tinggi namun tetap kurang terdengar padahal di usia mudanya bisa mendengar dengan baik.

Dikutip dari laman Youtube dr. Saddam Ismail, Kurang pendengaran atau presbikusis pada orang tua biasanya terjadi pada rentang usia 60-65 tahun ke atas. Kurang pendengaran pada orang tua merupakan kondisi yang normal akibat dari pertambahan usia.

Baca Juga: Inilah 5 Tempat Wisata di Indonesia yang Pernah Menjadi Lokasi Syuting Film Hollywood

Saat usia tua, fungsi tubuh mulai mengalami penurunan termasuk dalam pendengaran, hal tersebut tidak berbahaya hanya saja akan mengganggu aktivitas sehari-hari.

Penyebab presbikusis bisa saja terjadi akibat kotoran yang menumpuk dan perubahan anatomi yang menyebabkan gendang telinga menjadi kaku sehingga suara yang dihantarkan tidak optimal, tulang-tulang pendengaran mulai terkena efek penuaan, serta rambut-rambut telinga yang menghantarkan dan menerima sinyal suara bermasalah.

Selain itu, presbikusis juga dapat terjadi pada usia muda dan tua karena beberapa faktor.

Baca Juga: Bisa Dicoba! 5 Tips Ampuh Move On dari Mantan, Para Sad Boy Wajib Baca

Faktor penyebab presbikusis

Faktor pertama, sering mendengarkan suara yang keras seperti musik atau menggunakan headset terlalu keras.

Faktor kedua yaitu keturunan, faktor genetik atau keturunan bisa terjadi dari ayah atau ibu yang sebelumnya juga memiliki kondisi pendengaran yang kurang.

Faktor ketiga, lingkungan kerja dengan suara yang bising seperti pabrik-pabrik atau acara organ tunggal dengan musik yang keras.

Faktor keempat, kebiasaan merokok.

Faktor kelima, sering minum obat tanpa resep dokter, sehingga tidak mengetahui efek samping dari obat yang diminum.

Faktor keenam, karena demam tinggi hingga merusak saraf pendengaran

Faktor ketujuh terjadi karena faktor penyakit tertentu seperti hipertensi, diabetes dan penyakit lainnya

Gejala presbikusis

  1. Telinga sering berdengung
  2. Tidak mampu mendengarkan suara yang keras
  3. Kesulitan mengerti ucapan orang lain jika terdapat latar belakang suara orang lain
  4. Jika berbicara sering minta diulangi
  5. Tidak bisa mendengar komunikasi dengan suara kecil

Cara mencegah presbikusis

  1. Gunakan penyumbat telinga jika bekerja atau berada di lingkungan dengan suara yang bising dan keras.
  2. Jangan mendengarkan suara musik menggunakanearphoneatau headset dengan volume tinggi.
  3. Segera konsultasi ke dokter jika memiliki penyakit yang beresiko mengalami gangguan pendengaran.
  4. Hentikan kebiasaan merokok
  5. Konsumsi makanan sehat, olahraga teratur dan istirahat yang cukup.***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah