Tidak Ada Istilah Menikah Dengan Orang Salah, Begini Alasannya!

- 14 Februari 2023, 09:00 WIB
Tidak Ada Istilah Menikah Dengan Orang Salah, Begini Alasannya!
Tidak Ada Istilah Menikah Dengan Orang Salah, Begini Alasannya! /Pexels.com


Menurut Botton, kita semua memang tidak akan berhasil untuk menemukan orang yang tepat tetapi mungkin menemukan orang yang cukup baik dan itu adalah kesuksesan.


Orang yang cukup baik tersebut adalah orang yang menjadi campuran dari baik buruknya perilaku kita. Artinya terkadang kita akan mencintai tetapi juga membenci mereka. Hal ini bisa dilihat di sekitar kita seperti pasangan yang bertengkar hebat tetapi kembali berbaikan.

Baca Juga: Pengen Tahu Berapa Gaji Pantarlih Pemilu 2024 dan Bagaimana Tugasnya? Ini Penjelasannya


Dilansir dari Yourtango, tanda kedewasaan adalah kemampuan untuk mencari kesempurnaan dan menerima kenyataan. Pernyataan ini adalah benar, karena semakin dewasa seseorang, mereka tidak berekspektasi kepada kesempurnaan hanya butuh bersyukur dengan keadaan dan bertemu dengan orang yang baik.


Menjadi Guru yang Baik


Agar memiliki pernikahan yang baik, maka kita perlu menjadi guru yang baik.


Kehidupan pernikahan akan baik-baik saja jika kita mengajari pasangan cara untuk memperlakukan diri kita dengan baik, mengajari mereka dengan apa yang kita butuhkan dan tidak mempermalukan mereka.


Selain itu, kita juga harus menjadi pembelajar yang baik dalam memahami pasangan. Intinya adalah komunikasi yang baik akan menghasilkan hari-hari yang baik juga.


Dari paparan tersebut maka dapat disimpulkan bahwa tidak ada istilah menikahi orang yang salah, karena baik atau tidaknya suatu pernikahan berkaitan dengan bagaimana cara kita untuk menjalani kehidupan tersebut. Semoga bermanfaat.***

 

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah