Sejarah Kopi, Ditemukan Bangsa Ethopia, Terkenal Saat Penyebaran Agama Islam di Dunia

- 6 Juli 2020, 12:35 WIB
Ilustrasi minum kopi tubruk di pagi hari.
Ilustrasi minum kopi tubruk di pagi hari. /- Foto: Pixabay/cocoparisienne

SEMARANGKU - Selain jadi penggerak ekonomi, kopi sekarang jadi gaya hidup. Kopi pertama kali ditemukan oleh bangsa Ethopia.

Mereka mencampur biji kopi dengan lemak binatang dan anggur untuk memenuhi kebutuhan protein dan energi tubuh.

Tapi kopi sebagai minuman dipopulerkan oleh orang orang Arab. Diminum untuk menyegarkan stamina dan menguatkan konsentrasi saat beribadah malam hari.

Baca Juga: Semut dan Serangga Jadi Petugas Kebersihan di New York

Minuman kopi kemudian meluas seiring penyebaran Agama Islam. Kemudian di tahun 1453 Kesultanan Turki memperkenalkan kopi di Konstantinopel. Di kota inilah, Kiva Han, kedai kopi yang pertamadi dunia dibuka.

Kopi Instan

Buat Anda para pecinta kopi instan, nama Max Morgenthaler mungkin masih asing ya? Padahal karena jasanyalah, sekarang ini kita bisa menikmati kopi dengan gampang. Ya, bisa dibilang, Morgenthaler-lah sang penemu kopi instan.

Kopi instan awalnya adalah trik untuk menyelamatkan petani kopi dari kebangkrutan. Dulu, setelah perang dunia pertama berakhir, permintaan kopi di dunia melonjak drastis.

Baca Juga: Ternyata Modal Sukses Bisa Jadi Hanyalah dari Keyakinan Saja

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x