Peneliti AS Ciptakan Vaksin Covid-19 Murah, Solusi Potensial untuk Akses Vaksin Negara-Negara Berkembang

- 15 Januari 2022, 19:45 WIB
Peneliti AS Ciptakan Vaksin Covid-19 Murah, Solusi Potensial untuk Akses Vaksin Negara-Negara Berkembang
Peneliti AS Ciptakan Vaksin Covid-19 Murah, Solusi Potensial untuk Akses Vaksin Negara-Negara Berkembang /Pixabay/Elf-Moondance

SEMARANGKU - Para peneliti di Amerika Serikat (AS) telah menciptakan vaksin Covid-19 yang murah dan mudah diproduksi.

Peneliti AS yang menciptakan vaksin Covid-19 tersebut adalah Dr. Maria Elena Bottazzi dan Dr. Peter Hotez yang berasal dari Fakultas Kedokteran Baylor dan Pusat Pengembangan Vaksin Rumah Sakit Texas.

Para peneliti AS ini menggunakan teknologi vaksin tradisional yang dapat digunakan dengan cepat untuk membantu menyuntik populasi global.

Vaksin yang diciptakan oleh peneliti AS tersebut bernama Corbevax yang dapat menawarkan solusi untuk akses vaksin di negara-negara berkembang.

Baca Juga: Omicron Mengamuk, Pejabat Kesehatan Amerika Serikat Himbau Tegas Warga untuk Vaksin

“Ada negara-negara yang persentase akses dan cakupan vaksinnya sangat rendah. Kami benar-benar harus melakukan pekerjaan yang lebih baik,” ujar Bottazzi, dikutip dari Al Jazeera.

Menurut pakar Kesehatan masyarakat, dunia telah memproduksi sekitar 10 miliar dosis vaksin sejak pertengahan 2020.

Namun, lebih dari 70 persen vaksin yang diproduksi dikonsumsi oleh negara-negara kaya.

Sementara itu, produsen vaksin besar seperti Pfizer dan Moderna berjuang untuk melindungi hak kekayaan intelektual mereka.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x