Bertemu Ganjar Pranowo, Bunga Bawakan Nasi Jagung, Setelah Curhat Pulang Dikasih Laptop

- 15 Agustus 2020, 14:20 WIB
Gubernur Ganjar Pranowo menerima Bunga Salsabila asal Boyolali dalam rangka silaturahmi di kediamannya Puri Gedeh. Sabtu (15/8) / Humas Prov Jateng
Gubernur Ganjar Pranowo menerima Bunga Salsabila asal Boyolali dalam rangka silaturahmi di kediamannya Puri Gedeh. Sabtu (15/8) / Humas Prov Jateng /

Beragam obrolan berlangsung dalam pertemuan singkat itu. Awalnya, Bunga mempresentasikan kuliner Sego Jagung khas Boyolali kepada Ganjar, dengan bahasa Jawa kromo halus tentunya. Ia pun dengan fasih menjelaskan cara membuat masakan tradisional lengkap dengan bumbu-bumbunya.

"Seneng banget, maturnuwun pak Gubernur. Pak Ganjar orangnya baik banget, orangnya juga santai. Meskipun Gubernur, tapi dengan orang biasa seperti saya mau melayani dengan baik. Apalagi dikasih laptop, seneng banget," imbuhnya.

Bunga mengatakan akan berani menyampaikan keluh kesahnya secara langsung kepada gurunya di sekolah. Ia berharap, setelah bertemu Ganjar Pranowo, gurunya di sekolah tidak membebani muridnya dengan tugas yang banyak.

Baca Juga: Selama Pandemik, AOC Berhasil Pimpin Pasar Monitor Gaming Secara Global

Baca Juga: Planet Mirip Bumi di Temukan Astronom, Planet Nibiru Atau Super Earth?

Disinggung soal konten-konten vlognya yang viral, Bunga mengatakan bahwa awalnya tak sengaja membuat konten kuliner menggunakan bahasa Jawa. Setelah viral dan banyak ditanggapi masyarakat, ia kemudian rajin membuat konten-konten itu.

"Saya ingin mengenalkan kuliner tradisional dan bahasa Jawa ke dunia internasional," pungkas bocah yang memiliki hobi masak ini. ***

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x