Dukung Ketahanan Pangan, Polda Jateng Panen Udang dan Ikan

- 10 Juli 2020, 07:00 WIB
Panen Udang Polda Jateng. / Instagram / @humas_poldajateng
Panen Udang Polda Jateng. / Instagram / @humas_poldajateng /

SEMARANGKU - Polda Jateng melakukan panen raya budidaya ikan dan udang dengan jumlah keseluruhan panen mencapai 5.400 Kg atau 5,4 Ton di samping Mako Ditpolairud Polda Jawa Tengah, Kamis (9/7).

Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Luthfi mengatakan panen raya ini merupakan instruksi dari Presiden Joko Widodo dalam rangka polri mendukung Ekonomi Nasional.

"Bapak Kapolri telah menetapkan kita untuk membuat ketahanan pangan khususnya sektor peternakan dan perikanan, hari ini telah kita panen dari luas tanah 7.500 M hampir 5,4 ton dimana penanaman ini dari Ditpolairud Polda Jateng yang hasil panennya dikelola oleh masyarakat sekitar. Adapun untuk benih diberikan oleh dinas terkait," katanya.

Baca Juga: Lawang Sewu Diminta Gunakan Transaksi Non Tunai

Hasil dari panen raya tersebut meliputi ikan nila ini mencapai 800 kg , Udang Vaname ini mencapai 100 kg , ikan kerapu ini mencapai 100 kg, ikan bandeng 1.900 kg, ikan lele mencapai 300 kg.

Irjen Pol Ahmad Luthfi menerangkan ketahanan pangan di wilayah hukum Polda Jateng di antaranya meliputi bidang pertanian dengan luas lahan mencapai  8.294.140 M dan terdapat 3.809.348 pohon berbagai jenis.

Selanjutnya bidang peternakan dengan luas lahan ternak mencapai 521.645 M dan terdapat  330.959 ekor berbagai jenis hewan ternak.

Baca Juga: Ditahan, Vicky Prasetyo Tinggalkan Pesan Untuk Ketiga Anaknya

Ada juga bidang padat karya terdapat 29 kolam ikan dengan  67.000 benih ikan lele dan nila.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x