Ganjar Pranowo Ingin Keleluasaan Bergerak Bagi Penyandang Disabililtas di Berbagai Bidang Pekerjaan

- 6 Oktober 2021, 17:18 WIB
Ganjar Pranowo Ingin Keleluasaan Bergerak Bagi Penyandang Disabililtas di Berbagai Bidang Pekerjaan
Ganjar Pranowo Ingin Keleluasaan Bergerak Bagi Penyandang Disabililtas di Berbagai Bidang Pekerjaan /Dok Humas Prov Jateng

Baca Juga: Sereh Mampu Turunkan Kadar Kolesterol, Apabila Dicampur Pada Ramuan Herbal Ala dr.Zaidul Akbar Ini

Karena cerita tersebutlah, Ganjar Pranowo kemudian ingin penyandang disabilitas untuk mendapatkan keleluasaan di dunia kerja. 

Baik ketika bekerja di rumah maupun di lapangan, karena tidak banyak fasilitas perkantoran yang ramah pada penyandang disabilitas. 

Oleh karena itu, Ganjar Pranowo mengaku bahwa ia dan tim terus mengumpulkan masukan. 

Tujuannya agar para penyandang disabilitas dapat bekerja di berbagai bidang tanpa hambatan. 

Menurut Ganjar Pranowo, setiap penyandang disabilitas memiliki kelebihan yang tentunya dapat berguna bagi perusahaan. 

Sehingga potensi yang dimiliki perlu diasah dan dapat diterapkan dalam pekerjaannya. 

Baca Juga: Ikatan Cinta 6 Oktober 2021: Terkaget-Kaget Irvan Bertemu Lagi Mama Rosa, Ada Dendam?

“Kalau kemudian kita mendampingi kawan-kawan ini, memberikan ruang pekerjaan yang lebih besar, tentu mereka akan bisa terlibat,” kata Ganjar Pranowo.

Pada sambutannya tersebut, Ganjar Pranowo juga sempat mengaku merasa malu dan bersalah karena beberapa gedung perkantoran terutama di lingkungan Pemprov Jateng masih belum ramah pada penyandang disabilitas.

Halaman:

Editor: Khansa Amirah Rasyida


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah