Gubernur Ganjar Pranowo: Jateng Valley Ramah Lingkungan, Ikon Provinsi Jateng Wisata Terbesar di Asia Tenggara

- 16 Juni 2021, 16:26 WIB
Gubernur Ganjar Pranowo: Jateng Valley Ramah Lingkungan, Ikon Provinsi Jateng Wisata Terbesar di Asia Tenggara
Gubernur Ganjar Pranowo: Jateng Valley Ramah Lingkungan, Ikon Provinsi Jateng Wisata Terbesar di Asia Tenggara /Dok Humas Prov Jateng

 

SEMARANGKU – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo memberi intruksi kepada pengembang Jateng Valley untuk segera memulai pengerjaan pembangunan.

Ganjar Pranowo berharap Jateng Valley bisa menjadi bangunan iconic representasi Jawa Tengah yang diprioritaskan pembangunan.

Ganjar Pranowo juga menghimbau kepada pengembang, pembangunan Jateng Valley harus dikelola berorientasi ramah lingkungan.

 Baca Juga: Ganjar Pranowo: Tidak Ada Tawaran Lagi Pakai Masker saat Covid-19 Jateng Meningkat

Acara Peletakkan Batu Pertama fase pertama di 5 titik area Jateng Valley di kawasan Hutan Wisata Penggaron, dipimpin Ganjar yang dilakukan pada Rabu, 16 Juni 2021.

Ganjar Pranowo mengatakan kalau Jateng Valley merupakan komitmen bersama pengembangan daerah.

“Kedua, ini bagian dari survival kita di tengah pandemi ekonomi tetap coba kita gerakkan, potensi-potensi ekonomi kita gerakkan, ada potensi-potensi sosial kemasyarakatan bisa kita gabung dan Jateng Valley ini adalah salah satunya,” ujar Ganjar.

Berdasarkan informasi, proyek pembangunan obyek wisata Jateng Valley ini sudah mangkrak sejak 2010 atau sedari 11 tahun yang lalu.

Nantinya, Jateng Valley akan menjadi destinasi wisata terbesar se Asia Tenggara dengan luas lahan 370 hektar.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x